Honor Hansip Menggantung

Honor Hansip Menggantung

ARGA MAKMUR, BE - Ratusan orang Hansip se-Bengkulu Utara (BU) yang dilibatkan sebagai personel keamanan Pemilu 9 April mendatang yang tidak berhonor, dikatakan Sekda BU, Drs Said Idrus Albar MM hendaknya para hansip tidak begitu memaksa jika memang terancam tidak ada honornya. Karena untuk honorer para hansip tersebut hingga saat ini belum ada pembahasannya. \"Kalau tidak ada honor nya mau bagaimana, tidak bisa dipaksakan, dan honor hansip ini memang belum pernah dibahas sama sekali,\" tandas Sekda. Meski trancam tidak berhonor, namun KPU BU kini tengah membahas masalah tersebut di KPU provinsi. Jika memang hasil keputusan dari KPU menyatakan ada honor yang disiapkan, maka para Hansip akan menerima honor. Sebaliknya, jika tidak, pemerintah daerah akan melihat anggaran yang ada. Kalau memang mencukupi untuk pembayaran honor, melalui pemerintah daerah akan dibahas, dan kalau tidak pun tidak bisa dipaksakan. \"Kalau pemerintah daerah ada anggaran lebih, kenapa tidak kita bayarkan honor mereka ini, kalau tidak ya mau bagaimana lagi, tidak bisa dipaksakan, tapi KUD tengah melaporkan terkait honor hansip ini ke KPU Provinsi, kita tunggu saja hasilnya,\" jelas sekda. (117)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: