PNS Gunakan KPE

PNS Gunakan KPE

MUKOMUKO, BE – Ribuan Pegawai Negeri Sipil (PNS) dijajaran Pemda Mukomuko, mulai bulan depan sudah menggunakan Kartu Pegawai Elektronik (KPE). Ini dibuktikan, kemarin (8/1), KPE sudah mulai dibagikan oleh Bank Bengkulu Cabang Mukomuko. “ Penggunaan KPE itu efektif bulan depan oleh para PNS di Mukomuko,” ujar Kepala Cabang Bank Bengkulu, H Harmidi SE melalui Customer Service, M Jaya. Menurutnya, KPE tidak hanya digunakan PNS untuk mengambil gaji saja. Melainkan bisa digunakan atau dimanfaatkan untuk bertransaksi seperti ATM. “ Ribuan KPE sudah selesai dicetak sesuai dengan usulan dan data dari Pemda. Hari ini (kemarin), sudah kita serahkan ke PNS yang bersangkutan khususnya di BKKPD dan selanjutnya diseluruh SKPD – SKPD dijajaran Pemda,” ujarnya. PNS yang mendapatkan KPE, lanjut Jaya, PNS yang bersangkutan harus menyetor uang sebesar Rp 20 ribu. Uang tersebut sebagai setoran awal. Artinya, PNS yang bersangkutan mendapatkan buku tabungan, yang  dinamakan tabungan pegawai daerah (Tappeda). Kepala BKKPD Kabupaten, Drs H Ruslan MPd melalui Sekretaris, Seri Utami SPd didampingi Kabid Diklat dan Kespeg, Sutrisna Imam Santosa SH menyampaikan, PNS yang sudah didata dan persyaratan sudah lengkap berjumalah 3.673 orang. Sekitar 300 PNS lagi masih dalam tahap verifikasi dan segera disampaikan ke Bank Bengkulu, untuk mendapatkan KPE. Kartu ini hanya diperbolehkan diambil oleh PNS yang bersangkutan alias tidak boleh diwakilkan. Karena KPE itu penggunaannya  sama seperti ATM dan menggunakan kode pin rahasia. KPE  juga digunakan sebagai pengganti Karpeg. \"Para pegawai bisa langsung melihat data kepegawaiannya. Untuk alatnya masih menunggu dari pusat. Nantinya gaji akan langsung ditranfer ke rekening pegawai itu dan tidak melalui bendahara lagi,” tutupnya. (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: