Danamon Buka Hari Sabtu

Danamon Buka Hari Sabtu

BENGKULU, BE- Bank Danamon memberikan terobosan pada dunia perbankan. Biasanya pada hari sabtu bank-bank lain tutup, namun Bank Danamon tetap membuka pelayanan kepada nasabah mereka yang ingin melakukan transaksi pada akhir pekan tersebut. \"Buka setiap hari sabtu ini sudah kita lakukan sejak bulan September lalu,\" ungkap Branch Manager Bank Danamon Area Bengkulu, Naga Sakti. Dibukanya pelayanan pada hari Sabtu itu, dikarenakan tingginya permintaan nasabah agar Bank Danamon bisa membuka pelayanan pada hari Sabtu. Hal ini dikarenakan banyak nasabah yang khawatir untuk menyimpan uang di rumah atau toko. Sedangkan untuk menyimpan di  bank harus menunggu hari minggu. Untuk mengapresiasi permintaan para nasabah tersebut bank danamon membuka pelayanan pada hari Sabtu. Menurut Naga, operasional pada akhir pekan ini, sedikit berbeda dari hari normal dalam hal waktu dan layanan. Jam operasional pada Sabtu sedikit lebih singkat dari hari biasa yaitu buka mulai pukul 09.00 WIB dan tutup pada pukul 15.00 WIB. Pada hari Sabtu tidak semua transaksi dilayani sebagaimana pada hari biasanya. Yang  dilayani transaksi setoran tunai tabungan rupiah dan giro rupiah, pembayaran kartu kredit secara tunai atau debet, pemindah bukuan dengan pendebetan dari tabungan dan giro rupiah untuk dikreditkan ke tabungan dan giro rupiah sesama rekening Danamon dan percetakan mutasi buku tabungan. \"Dengan dibukanya layanan ini, maka nasabah kita yang melakukan penjualan pada hari jumat bisa langsung melakukan storan pada hari Sabtu. Hal itu bisa mengurangi antri yang cukup panjang pada hari biasanya karena nasabah sudah ada yang melakukan storan pada hari Sabtu,\" tambah Naga. Di area  Bengkulu hanya ada beberapa kantor saja yang melakukan pelayanan ada hari Sabtu. Di Kota Bengkulu pelayanan tersebut dapat dilakukan di Bank Danamon S Parman dan Bank Danamon Jalan Salak sedangkan di luar Kota Bengku yaitu di Curup, Lubuk Linggau dan Pagar Alam. Lebih lanjut Naga juga menjelaskan jika, saat ini mereka sudah terkoneksi secara online dengan unit mereka yaitu Bank Danamon Simpan Pinjam. Sehingga untuk nasabah mereka yang ada diluar daerah dan tidak ada kanotr cabang Bank Danamon bisa melakukan transaksi melalu Bank Danamon Simpan Pinjam.\"Adanya terkoneksi secara online ini, nasabah kita akan semakin mudah melakukan transaksi terlebih lagi Bank Danamon Simpan Pinjam sudah ada di seluruh kabupaten yang ada di Bengkulu,\" Tutup Naga.(251)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: