Malaysia dan Singapura Juga Belum Panas

Malaysia dan Singapura Juga Belum Panas

\"\"JUARA bertahan Malaysia dan Singapura bakal menjadi rival berat Indonesia di grup B dalam Piala AFF 2012 nanti. Namun, sama seperti Indonesia, performa kedua negara tersebut ternyata masih belum menunjukkan perkembangan yang bagus. Baik Malaysia atau Singapura sama-sama belum pernah memenangi laga uji cobanya. Malaysia sudah dua kali menelan kekalahan, yaitu dari Vietnam dan Thailand. Hasil negatif tersebut kontan saja membuat posisi sang arsitek Datuk K Rajagopal berada di bawah tekanan. Rajagopal diminta federasi sepakbola Malaysia FAM berhenti melakukan eksperimen. FAM menarget Rajagopal supaya segera menentukan skuad terbaiknya. Dan, laga uji coba ketiga melawan Hong Kong tadi malam menjadi salah satu bagian dari penentuan skuad utama Harimau Malaya, julukan Malaysia. Rajagopal pun meminta anak asuhnya tampil lebih serius. Usai kontra Hong Kong, Malaysia akan menjajal Bangladesh (20/11). Hingga saat ini, skuad Malaysia masih berkekuatan 35 pemain. Rencananya, skuad Malaysia yang akan dibawa untuk mempertahankan trofi Piala AFF nanti berjumlah 22 pemain. Tim utama Malaysia tersebut dijadwalkan akan diumumkan 23 Nopember mendatang. Gelandang andalan Malaysia Subramaniam Kunalan tetap optimistis bisa membawa timnya bangkit kembali sebelum Piala AFF dimulai. \"Saya yakin tim ini akan kembali mendapatkan hasil bagus sesuai dengan yang diinginkan. Kami memiliki keuntungan menjadi tuan rumah, dan itu harus dimanfaatkan,\" ujar Subramaniam dikutip dari Goal. Kondisi serupa juga dialami Singapura. Negara tetangga Malaysia ini juga belum pernah meraih kemenangan di laga uji cobanya. Sejauh ini, anak asuhan Raddy Avramovic baru melakoni satu laga uji coba saat menjalani pemusatan latihan sepekan di Jepang, pekan lalu. Singapura kalah 0-2 dari klub Jepang Shimizu S-Pulse. Hari ini, Singapura menantang tuan rumah Filipina, di Cebu. Dengan mengusung skuad Young Guns, penampilan Singapura belum begitu menjanjikan. Hanya, kapten Singapura Shahril Ishak menyebut justru itulah kekuatan timnya. \"Sekarang saatnya bagi pemain muda untuk memberikan yang terbaik di Piala AFF,\" jelas Ishak. (ren)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: