Kepala Adpel Pulau Baai Dimutasi
BENGKULU, BE - Kantor Kesyahbandaraan dan otoritas Pelabuhan Kelas III Pulau Baai Bengkulu, kemarin (21/11) melakukan rotasi pucuk pimpinan. Acara ini ditandai dengan serah terima jabatan Kepala Pelabuhan Pieter HB Fina S dengan Hutasoit SE MSi. Acara sertijab yang digelar Kamis (21/11) di ruang rapat Malakoni sekitar pukul 09.00 WIB. Prosesi sertijab tersebut dihadiri langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan Kominfo Provinsi Bengkulu Drs Eko Agusriyanto, Direktur Kepolisian Air (Dir Polair) Polda Bengkulu Komisari Besar (Kombes) Kasmolan, Ketua PWI atau General Manager Bengkulu Ekspress Soekatno SPd serta para pejabat di wilayah Adpel. Kepala Dinas Perhubungan Kominfo Provinsi Bengkulu Eko Agusriyanto mengatakan, rotasi yang dilakukan disuatu instansi biasa dilakukan. Dengan adanya rotasi ini ia berharap pelabuhan Pulau Baai di Bengkulu bisa lebih berkembang lagi. \"Dengan adanya pergantian jabatan kepala pelabuhan ini, berharap kedepannya pelabuhan bisa lebih maju lagi. Juga bisa menciptakan harmonisasi dan mengoptimalkan pelabuhan sekarang,” ujar Eko saat ditemui usai menghadiri sertijab kemarin. Sebagaimana diketahui Pieter HB Fina S yang sudah tiga tahun lebih menjabat sebagai Kepala Pelabuhan Pulau Baai Kota Bengkulu. Ia menduduki jabatan baru sebagai Kepala Bagian Tata Usaha Kantor Pelabuhan Panjang di Kota Lampung, sedangkan Kepala Pelabuhan Pulau Baai Bengkulu dijabat oleh Hutasoif SE MSi, yang sebelumnya menjabat Kabid Lalulintas Angkutan Laut Tanjung Priok Jakarta.(618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: