Memadu Kasih, 2 Siswa Diamankan

Memadu Kasih, 2 Siswa Diamankan

KEPAHIANG, BE - Dua siswa salah satu sekolah menegah atas di Kepahiang kedapatan tengah memadu kasih di dalam lahan SMK-SPP Kelobak. Menariknya ulah kedua siswa sebut saja Kumbang (17) dan Mawar (16) ini diketahui saat pihak Polres Kepahiang tengah melakukan operasi pencurian dengan pemberatan (curat) pada Rabu (25/9) malam kemarin. \"Kita terpaksa mengamankan sepasang sejoli ini karena selain keduanya tengah berkurungan di salah satu ruangan gelap di komplek SMK-SPP Kelobak juga anggota melihat keberadaan 1 unit motor pada waktu itu yang kita duga milik pelaku curanmor,\" ujar Kapolres Kepahiang AKBP Sudarno SSos MH melalui Kabag Ops Kompol Resza R SIK kemarin. Dikatakannya, melihat sepeda motor dalam ruangan yang gelap tersebut, anggotanya langsung mendekati motor dan saat berada di dekat motor, tampak tidak ada pemiliknya dan suara dari dalam ruangan. \"Setelah dicek ternyata suara itu bersumber dari kedua sejoli yang kemungkinan waktu itu sedang memadu kasih,\" jelasnya. Menurutnya, setelah itu kedua sejoli itu langsung dibawa ke Mapolres dan dimintai keterangan. Saat di Mapolres diketahui  kedua sejoli itu masih berstatus pelajar di sekolah tingkat menegah dalam wilayah Kabupaten Kepahiang ini. \"Tadi malam setelah orang tua masing-masing sejoli datang kesini, keduanya kita persilakan pulang. Namun keduanya tetap kita mintai membuat pernyataan untuk tidak mengulangi perbuatannya lagi,\" tandasnya. Disisi lain, selain sempat mengamankan sepasang sejoli, pihak Polres juga berhasil mengamankan 2 unit ranmor masing-masing jenis Yamaha Vixion Nopol BD 5505 CB dan King nopol BD 2483 GZ. \"Dua unit ranmor ini kita duga milik pelaku kejahatan, mengingat saat dikejar petugas hingga dalam salah satu gang buntu di Kelurahan Pasar Ujung. Pemilik ranmor ini sendiri malah memilih melarikan diri, sehingga saat ini 2 ranmor itu masih kita amankan,\" tandasnya.(505)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: