Ditinju, Pelayan Cafe Laporkan Konsumen
RATU SAMBAN, BE- Tak tebersit sedikitpun dibenak Mudiansyah (22), pelayan salah satu warung remang-remang di kawasan Pantai Panjang, dirinya mengalami nasib apes.
Hari Minggu (28/10) pukul 01.30 WIB dinihari lalu Mudiansyah dianiaya dengan tinju oleh salah seorang pengunjung cafe tempatnya bekerja.
Karuan saja Mudiansyah tak terima, dan ia melaporkan kejadian itu ke Polres Bengkulu. Pasalnya korban menderita luka memar pada wajah dan lehernya akibat penganiayaan itu.
Data dihimpun, pelaku diketahui berinisial Pi (21) berkunjung ke warung remang-remang itu sejak pukul 23.00 WIB. Sembari minum, pelaku ditemani seorang wanita. Sekitar pukul 01.30 WIB dinihari, lantaran hari sudah cukup larut dan jadwal cafe tutup, korban pun menagih pembayaran kepada pelaku. Rupanya pelaku tidak senang dengan ulah korban.
Sehingga terjadilah cekcok mulut antara pelaku dengan korban. Puncaknya, pelaku melayangkan pukulan ke wajah korban.
\"Identitas pelaku sedang kami selidiki. Sejumlah saksi sudah kami mintai keterangan,\" terang Kapolres Bengkulu AKBP H Joko Suprayitno SST MK(333)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: