Harga Daging Rp 100 Ribu
MUKOMUKO, BE – Harga daging yang disejumlah pasar di wilayah Mukomuko masih terbilang stabil. Walaupun terjadi kenaikan, namun tidak begitu signifikan. Kemarin (28/7) di Pasar Koto Jaya, Kota Mukomuko harga daging yang dijual pedagang dengan harga Rp 95 hingga 100 ribu/kg. Salah seorang pedagang daging, Usuf mengatakan harga daging khususnya daging sapi yang ia jual masih stabil dengan harga biasa dijual. Dia tidak bisa memprediksi apakah harga daging menjelang lebaran nanti mengalami kenaikan atau tidak. Pasalnya harga daging disesuaikan dengan ketersediaan. “Biasanya menjelang lebaran permintaan banyak sedangkan persediaan sedikit. Inilah yang menyebabkan harga bisa mengalami kenaikan yang cukup singnifikan mencapai Rp 120 rb/kg keatas,” katanya. Meski demikian, pedagang berharap jelang lebaran persediaan daging terutama daging sapi tetap aman dan mudah untuk didapat. Jika terjadi kekosongan dikhawatirkan akan mengakibatkan melambungnya harga jual daging di pasaran. “ Harga mahal itu biasanya daging itu sangat sulit didapat, walaupun ada hanya terbatas,” demikian Usuf. Sementara itu, salah seorang pembeli daging, Risna mengatakan harga Rp 100 rb/kg masih terbilang wajar. Untuk mengantisipasi kenaikan harga yang sangat signifikan, supaya pemda melalui dinas terkait harus melakukan pengawasan baik itu ketersedian daging di pasar. “ Bagi pembeli yang penting stok itu ada dan harganya murah,\" kata Risna. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: