Kadinkes Lebong Nyaris Tewas

Kadinkes Lebong Nyaris Tewas

\"SAM_3639\"BENTENG, BE - Kepala Dinas Kesehatan (Kadinskes) Kabupaten Lebong, Rita Elisa SKm MM nyaris saja tewas. Itu setelah mobil dinas (mobnas) Dinkes Lebong merek Toyota Hilux warna hitam yang nopol BD 9070 HY yang ditumpanginya menabrak sepeda motor KTM warna biru tanpa nopol milik Susi (35), warga Desa Kembang Seri Kecamatan Talang Empat dan tiang listrik dipinggir jalan hingga hampir roboh dan hanpir menimpa rumah warga. Akibatnya mobnas Dinkes Lebong itu mengalami rusak cukup parah di bagian depan, samping bodi nya. Begitu juga dengan sepeda motor yang mengalami rusak berat. Untung saja, untuk kondisi pejabat Pemkab  Lebong dan sopirnya Panji (23), warga Desa Talang Leak 2 Kecamatan Amen, Kabupaten Lebong dan hanya menderita luka lecet dan memar saja. \"Untung saja waktu kejadian hujan deras sehingga tidak ada warga yang diluar rumah,\" ungkap Kepala Desa Kembang Seri, Junaidi kemarin di TKP. Sementara itu, sopir Kadinkes Lebong, Panji (23) menceritakan kronologis kejadian yang menimpanya, bermula dari dia berangkat dari Kabupaten Lebong bermaksud akan melaju ke bandara Fatmawati Kota Bengkulu guna mengantarkan Kadinkes untuk berangkat ke Jakarta karena ada urusan kantor. Dalam kondisi cuaca hujan lebat dan akan mengejar waktu sehingga dirinya memacu mobil dalam kecepatan cukup tinggi. Naasnya, ketika melintas di TKP sekitar pukul 8.00 WIB, secara tiba - tiba ban mobnas sebelah kanan yang dikemudikannya mendadak pecah sehingga menjadi oleng dan menabrak sepeda motor yang terparkir di pinggir jalan tersebut. Kemudian mobil naas itu langsung menghantam tiang listrik yang terdapat di pinggir jalan lintas tersebut.  \"Ban belakang sebelah kanan mendadak pecah ditambah lagi jalan yang licin sehingga saya tidak dapat mengendalikan laju mobil,\" akunya. Terpisah, Kapolres Bengkulu Utara, AKBP Ahmad Tarmizi SH melalui Kapolsek Talang Empat, AKP Zulfi SH membenarkan telah terjadi kecelakaan tunggal mobnas Kadinkes Lebong tersebut. \"Saat ini mobnas Dinkes Lebong dan sepeda motor yang ditabraknya itu sudah kita amankan di Mapolsek Talang Empat,\" kata Kapolsek. Ia menambahkan, begitu mendapatkan laporan dari warga setempat jika ada kecelakaan tunggal, pihaknya terjun ke TKP guna melakukan serangkaian olah TKP. Setelah meminta keterangan sejumlah saksi dan sopir mobil  itu, pihaknya langsung mengamankan mobnas Dinkes Lebong dan sepeda motor yang ditabraknya ke Mapolsek Talang Empat. \" Untuk dugaan sementara penyebabnya karena ban mobil pecah sehingga menjadi oleng. Namun, untuk penyebab pastinya masih dalam penyelidikan kita lebih lanjut,\" terangnya. Mati Lampu Sementara itu, Kepala Desa Kembang Seri Kecamatan Talang Empat, Junaidi mengatakan pasca kejadian kecelakaan itu, berdampak terhadap matinya secara total jaringan listrik di sekitar TKP. Hal itu, dikarenakan banyak kabel listrik yang putus akibat kejadian tersebut. Hanya saja, setelah petugas PLN dari Ranting Talang Empat datang dan melakukan evakuasi di TKP beberapa jam kemudian, jaringan listrik kembali hidup normal. Kendati demikian, kabel - kabel masih melintas di depan rumah - rumah warga tersebut. \" Kita minta kepada pihak PLN untuk merapikan kabel listrik ini karena dapat membahaykan warga,\" pungkasnya. (111)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: