Pjs Kades Diminta Urusi Desa
BENTENG, BE - Bupati H. Ferry Ramli, SH.MH kemarin melantik sebanyak 10 orang Penjabat (Pjs) kepala desa (kades). Bupati meminta pada PJk Kades yang dilantik tersebut untuk lebih fokus dalam mengurusi kemajuan pembangunan disegala sektor pembangunan didesanya masing - masing. Sebab, seorang kades merupakan bupatinya ditingkat desa. Peranan penjabat kades, kata Bupati sangat dinantikan oleh masyarakat. \" Kinerja 10 Pjs kades ini harus lebih meningkat dari Kades sebelumnya dalam membangun desanya,\" pinta Bupati. Menurut Bupati, Pemkab tidak melarang cita - cita dari 10 mantan kades didesa tersebut, yang mencalonkan diri sebagai anggota DPRD Benteng periode 5 tahun kedepan. Karena itu juga merupakan hak mereka sebagai warga negara yang memilki keinginan untuk maju dan hidup lebih baik. Mereka sudah memenuhi aturan berlaku, mengundurkan diri secara baik - baik dan bukan dipecat secara tidak hormat. \"Kepada 10 penjabat kades saya ucapkan selamat dan kepada mantan kades saya ucapkan terimah kasih atas jerih payahnya selama ini,\" katanya. Sepuluh Penjabat Kades yang dilantik itu antara lain, Eli Kasim Sapari, Pjs kades Rajak Besi Kecamatan Merigi Sakti, Arpan, S.Sos Pjs Kades Lubuk Sini Kecamatan Taba Penanjung. Juga Linta Asmiri Pjs Kades Sekayun Kecamatan Bang Haji, Manzen Ali Pjs kades Penembang Kecamatang Bang Haji. Ujang Supran pjs kades Plajau Kecamatan Karang Tinggi. Sri Widodo yang merupakan camat Pondok Kelapa menjabat sebagai pjs kades Sri Katon Kecamatan Pondok Kelapa. Suti Putri Bungsi pjs kades Padang Betuah Kecamatan Pondok Kelapa. Maryono pjs kades Pekik Nyaring Kecamatan Pondok Kelapa. Minardi, S.Sos pjs kades Taba Lagan Kecamatan Talang Empat dan Airul Apiman Pjs Kades Taba Pasmah Kecamatan Talang Empat. Pelantikan 10 Pjs kades ini ditandai dengan pemasangan lencana jabatan dan pangkat. \" Kunci keberhasilan daerah ada ditangan anda. Oleh sebab itu, kita minta untuk lebih memaksimal kinerja,\" pungkasnya. (111)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: