Dapat Motor, Dishut Tetap Minim Fasilitas

Dapat Motor, Dishut Tetap Minim Fasilitas

TAIS, BE - Dinas Kehutanan (Dishut) Seluma yang selama ini mengalami kekurangan fasilitas penunjang kerja, kini mendapat 4 unit sepeda motor jenis Yamaha Vixion dari dari Dana Alokasi Khusus (DAK) 2013. Walau sudah ada motor-motor mahal itu, dikatakan Kepala Dishut Drs Simarin MPd, pihaknya amsih tetap dalam keadaan minim fasilitas operasi hutan. “Sejujurnya kita masih kekurangan kendaraan oprasional. Namun dari pada tidak ada sama sekali. Mendingan yang ada saat ini kita pergunakan semaksimal mungkin,” terang Simarin. Menurutnya, yang jauh lebih penting saat ini, bagaimana pihaknya dapat memanfaatkan tenaga dan kendaraan oprasional yang ada. Yang sangat mendesak diperlukan adalah satu unit mobil double gardan dan satu unit truck yang kegunaannya selain untuk pengangkutan personel polisi kehutanan (Polhut), juga untuk mengangkut kayu temuan maupun dari hasil operasi pengamanan hutan lindung (HL) dan Hutan Produksi Terbatas (HPT). “Selama ini jika ditemukan kayu di kawasan hutan maka akan membutuhkan waktu yang cukup lama untuk bias ditepian jalan dan penjemputan pun dilakukan dengan merental kendaraan yang double gardan. Dan ini membutuhkan biaya tambahan jelasnya,” katanya. Lanjut Simarin, untuk menindaklanjuti akan kekurangan kendaraan oprasional ini, pihaknya sudah telah melaporkan masalah tersebut ke Bupati Bundra Jaya. Menurutnya, dari tanggapan bupati yang didapat pihaknya, agir segar pun didapat, karena akan dialokasikan pengadaan kendaraan tersebut pada APBD Perubahan nanti. Selain itu, masalah lainnya, pihaknya mengalami kekurangan jumlah Polhut. Katanya, lebih parah lagi, personil yang ada pun sampai kini belum mendapatkan pelatihan keterampilan. “Sedikitnya keluhan kami ini dapat direspon baik oleh anggota dewan,” katanya. (333)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: