Pilkades Wonosobo Diulang

Pilkades Wonosobo Diulang

\"AliMUKOMUKO, BE – Pasca keributan antara salah satu calon kepala desa dengan pendukung kandidat lainnya saat Pilkades berlangsung. Akhirnya pelaksanaan Pilkades Wonosobo Kecamatan Penarik diulang. “ Panitia Pilkades dan Kecamatan kita intruksikan menjadwalkan ulang Pilkades tersebut,” ungkap Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat Desa (BPMD), Ramdani SE MSi melalui Kabid Pemerintahan Desa Ali Nasri SH. Calon Kades itu yang bertarung tetap dua orang calon, Yakni atas nama Warto dan Magino. Setelah salah satu calon telah meminta maaf dan pelaksanaan pilkades dapat kembali dilakukan. \" Kita harapkan agenda Pilkades yang digelar tidak ada kendala dan berjalan lancar,\" ujarnya. Selain itu bakal calon Kades harus mengikuti peraturan yang ada dan tidak melakukan hal-hal yang bisa memancing emosi ataupun hal negatif lainnya. Pasalnya jika itu dilakukan dapat menganggu ketertiban dan keamanan di desa tersebut. \" Mengenai jadwal kedatangan bakal calon tidak ditetapkan asalkan bakal calon itu tidak melakukan tindakan hal-hal yang merugikaan calon lainnya,\" pungkasnya. (900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: