Kursi SMA/SMK Kurang

Kursi SMA/SMK Kurang

\"sejumlah-siswi-belajar-di-ruang-kelas-di-rintisan-sekolah-_130110133648-702\"KOTA BINTUHAN,BE- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk 15 sekolah di Kaur sudah dimusyawarahkan. Dispenbud Kaur dan MMKS SMA/SMK/MA menyiapkan kursi sebanyak 1.732. Sedangkan total kelulusan SMPN tahun ini sebanyak 1.852 siswa yang harus tertampung untuk masuk ke SMA/SMK/MA. Kekurangan 120 siswa akan memenuhi sekolah swasta. \"Memang jumlah kursi 1.732 siswa itu untuk SMA dan SMK yang negeri, untuk SMA membutuhkan 35 ruangan atau butuh 1.120 siswa, sedangkan SMK membutuhkan 15 ruangan atau 612 siswa. Jumlah itu belum tersamuk MAN dan Sekolah swasta,\" Kata Kabid Dikmen Dispenbud Kaur Firdaus SPd didampingi Ketua MKKS Drs Agusalim MT,Pd, kemarin. Kuota siswa setiap sekolah ditentukan, lanjut Agus, sesuai musyawarah MKKS dengan rincian SMAN 1 Kaur 7 ruang, SMAN 2 enam ruang, SMAN 3 empat ruang, SMAN 4 lima ruang, SMAN 5 empat ruang, SMAN 6 tiga ruang, SMAN 7 dua ruang, SMAN 8 dua ruang dan SMAN 9 dua ruang. \"Setiap ruangan akan diisi oleh 32 siswa, jika ada sekolah lebih dari 32 maka menyalahi. Karena aturan 32 setiap ruangan dari Kementerian pendidikan, jadi total ruangan SMAN sebanyak 35 ruangan sehingga membutuhkan 1120 siswa\" jelasnya. Dikatakanya, untuk tingkat SMK juga sama dengan SMK, terinci untuk SMKN 1 sebanyak empat ruang, SMKN 2 satu ruang, SMKN 3 tiga ruangan, SMKN 4 tiga ruang, SMKN 5 tiga ruang dan SMKN 6 dua ruangan. \"Untuk SMK masih juga sama setiap ruangan 32 namun SMK ini hanya membutuhkan 15 ruangan dan siswa sebanyak 612 siswa,\" jelasnya. Sementara itu, jika siswa mengalami kelebihan maka siswa itu bisa sekolah ke MAN dan sekolah swasta. Namun jika kekurangan tentunya ada kebijakan selanjutnya untuk menyikapi hal ini. \"Kita belum tahu kemungkinan ada siswa ingin melanjutkan ke luar Kaur, kemudian ada yang tidak melanjutkanya. Pihaknya masih melakukan pendataan, dengan membuka pendaftaran di sekolah masing-masing mulai 1 Juli hingga 7 Juli,\" katanya. Sementara itu, Ketua Komisi I DPRD Kaur Herlian Muchrim ST mengatakan, semua sekolah pasti ada yang kekurangan siswa, jika melihat dari total siswa SMPN di kaur sebanyak 1.852 siswa, sedangkan kursi yang disiapkan untuk sekolah negeri sebanyak 1.732. Artinya ada sisa sebanyak 120 orang, itu belum termasuk SMK Maarif ada 7 ruangan kelas, kemudian MAN Bintuhan sebanyak 6 ruangan, SMAN Muhamdyah sebanyak 2 ruangan. SMK Maa\'rif jelas banyak pemintanya bakal menampung tahun ini setidaknya 180 siswa. \"Jelas ini tidak akan cukup bahkan kaur akan kekurangan siswa, hal ini yang harus dipikirkan pihak Diknas,\" jelas Heri.(823)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: