Motor Anak Anggota Dewan Ditemukan
KOTA MANNA, BE - Polres Bengkulu Selatan akhirnya menemukan sepeda motor milik almarhum Zandika (15), anak dari Faizal Mardianto SH, anggota DPRD BS, yang meninggal akibat kecelakaan lalu lintas Minggu lalu. Sepeda motor korban yakni Yamaha Mio Soul BD 2857 BR. Selain itu sepeda motor yang diduga milik pelaku penabrak korban juga sudah ditemukan yakni Honda Kharisma BD 2196 BR. Hal ini dibenarkan oleh Kapolres BS AKBP Yohanes Hernowo SIK MH melalui Kasat Reskrim Iptu Septa Firmansyah Amd IK didampingi Kanit Laka Ipda Sugiyo dan penyidik Brigpol Sigit kepada BE kemarin. Menurutnya, kedua sepeda motor itu ditemukan kemarin siang sekitar pukul 12.00 WIB. Mio Soul ditemukan di salah satu bengkel di jalan SMA Karya dan satu lagi di halaman rumah salah satu warga di pinggir jalan. Sayangnya polisi tidak mengetahui siapa yang meletakan kedua sepeda motor itu di lokasi tersebut. Padahal sebelumnya pihaknya sudah berupa mencarinya di sekitar lokasi namun tidak ditemukan. Disamping itu pihaknya juga kesulitan untuk menggali informasi terkait penyebab kecelakaan yang menyebabkan korban tewas. Karena tidak ada satupun warga yang bersedia menjadi saksi. Dari kabar burung yang didapat ada yang menyebutkan kecelakaan itu terjadi karena sepeda motor korban bersenggolan dengan sepeda motor orang lain lalu dari belakang ditabrak sepeda motor pelaku. Bahkan ada juga yang menyebutkan saat itu korban beriring-iringan dengan sepeda motor teman-temannya. Namun saat itu topang standar sepeda motor korban tidak dinaikan. Lalu saat akan melewati jalan menikung topang itu mengganjal dan menyebabkan sepeda motor terjatuh lalu korban ditabrak dari belakang. Namun demikian pihaknya akan memanggil teman-teman korban yang diperkirakan ada sekitar 5 orang untuk dimintai keterangan begitu juga dengan pemilik sepeda motor Honda Kharisma. \"Pemilik Honda Kharisma akan kami mintai keterangan besok (hari ini, red) bersama teman-teman almarhum, untuk memastikan penyebab kecelakaan yang merenggut korban jiwa itu, \" terangnya. Sekedar mengingatkan, Minggu sore sekitar pukul 18.30 WIB, sepeda motor mengalami kecelakaan hingga meninggal/(369).
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: