MTQ Kabupaten Digelar
MUKOMUKO, BE – Pemkab Mukomuko bakal mengelar MTQ tingkat kabupaten pada 2 Juni hingga 4 Juni mendatang. Kegiatan itu akan diikuti 15 kecamatan yang ada.\"Setiap kecamatan diharuskan mengirim keterwakilan setelah dilakukan seleksi,\" ungkap Kabag Kesra, H Anshari. Lomba yang digelar meliputi Musabaqah, Hafzil dan lainnya. Mulai tingkat anak-anak, remaja hingga dewasa akan dilombakan. Pemenang lomba MTQ tingkat kabupaten ini akan diikutsertakan pada MTQ tingkat Provinsi yang berlangsung di Kota Manna Kabupaten Bengkulu Selatan pada bulan November mendatang. \"Kita harapkan semua elemen mendukung dan meramaikan kegiatan ini. Masyarakat jangan hanya beramai-ramai datang seperti ada hiburan rakyat saja seperti didatangkannya artis papan atas. Event seperti ini juga harus diramaikan,\" tukasnya. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: