Ribuan Guru Uji Kompetensi
MUKOMUKO, BE – Sekitar seribu orang tenaga guru di Mukomukoakan mengikuti uji kompetensi. Jika tidak ada perubahan, ujian akan berlangsung pada 17 Mei 2013 mendatang. \"Ribuan guru itu mulai dari tingkat SD,SMP hingga SMA,\" kata Kadispendikbud Kabupaten, Dra Nurhasni MPd melalui Kabid Dikdas Apani MPd. Pelaksanaan uji kompetensi itu akan ditempatkan di tiga titik. Yakni di SMPN 3 MM, SMAN 1 dan SMAN 2. Uji kompetensi itu bertujuan untuk mengetahui kemampuan para guru dalam menjalankan tugasnya serta sebagai syarat cikal bakal para guru yang bersangkutan untuk mendapatkan sertifikasi. Profesionalisme dalam kinerja akan menjadi tuntutan setelah guru diakui sebagai profesi. Jika guru itu nantinya dinyatakan lulus, akan mengikuti ujian ulang Pendidikan dan Latihan Profesi Guru (PLPG) yang akan berlangsung di Kota Bengkulu. Jika saat uji kompetensi tidak lulus, maka guru yang bersangkutan harus mengikuti setahun lagi. \"Uji kompetensi ini akan dilakukan secara ketat. Ujian yang dilakukan diantara mengenai tugas-tugas guru yang bersangkutan dalam memberikan pembelajaran kepada para muridnya sehari-hari,\" katanya. Jika guru yang ada kualitas SDMnya sudah dinilai banyak yang bagus dan bertugas secara professional, maka mutu pendidikan di daerah ini akan meningkat dan lebih baik dari sebelumnya. \"Kualitas guru merupakan cerminan kualitas pendidikan disuatu daerah. Hal ini yang perlu didorong untuk mendapatkan guru bersertifikasi,\" tukasnya. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: