Pilkades, Incumbent Kalah

Pilkades, Incumbent Kalah

\"IMG_8906\"CURUP UTARA, BE - Incumbent Kepala Desa Dusun Sawah Drs. Effendi Dahlan yang kembali ikut serta dalam pemilihan kepala desa (Pilkades), Kamis (25/4) harus mengakui keunggulan Herawati, calon nomor urut 2 yang berhasil meraih suara terbanyak 341 suara. Sedangkan Effendi Dahlan yang memiliki nomor urut 4 hanya mendapatkan dukungan 294 suara. Selain itu, dua calon lain yang ikut dalam pilkades, calon nomor urut 1 atas nama Asmawi memperoleh dukungan 218 suara serta Anhar Fahrozi dengan nomor urut 3 meraih dukungan 88 suara. Berdasarkan hasil perhitungan suara yang telah dilakukan oleh panitia pemilihan Desa Dusun Sawah, tercatat sebanyak 1048 daftar pemilih tetap (DPT), 96 orang yang tidak menggunakan hak pilihnya dan hanya 8 suara yang tidak sah. Ketua Panitia Pemilihan Kades Dusun Sawah, Mis Karman melalui anggotanya Masuri, mengungkapkan, proses pemilihan warga Desa Dusun Sawah terdiri dari empat Dusun berlangsung ketat. \"Namun setelah kita lakukan perhitungan ternyata incumbent yang diprediksi bakal memang terpaksa kalah dari kandidat nomor urut 2 yakni Herawati yang mampu mendulang suara sebanyak 341 suara,\" kata Masuri. Sementara itu, calon incumbent Drs Effendi Dahlan dikonfirmasi melalui handphon mengaku menerima kekalahan yang ia dapatkan. Meskipun itu terbilang sangat menyakitkan namun dalam proses demokrasi tentunya menang dan kalah adalah sesuatu yang lazim terjadi.  \"Ya tidak masalah itu sudah hasil yang riil dalam pemilihan. Jadi, selamat kepada kandidat yang menang semoga Kades yang baru mampu meneruskan program pembangunan dan bisa memajukan warga Desa Dusun Sawah hingga akhir masa jabatannya,\" singkat pria alumni Unib ini. Pantauan wartawan, kegiatan yang berlangsung di pendopo desa tersebut berlangsung tertib dengan pengawalan aparat kepolisian. Tampak hadir dalam kegiatan tersebut Camat Curup Utara Zulfan Effendi, serta sejumlah tokoh politik yang akan mencalonkan diri dalam Pemilu legislatif 2014 ikut tebar pesona di kerumunan massa. (999)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: