Pemkot Bengkulu Dukung Program 3 Juta Rumah untuk MBR, Wali Kota Tawarkan Jadi Tuan Rumah HUT REI 2026

Rakerda DPD REI Bengkulu 2025, Wali Kota serahkan plakat apresiasi-(ist)-
BENGKULUEKSPRESS.COM – Dewan Pengurus Daerah Real Estat Indonesia (DPD REI) Bengkulu menggelar Rapat Kerja Daerah (Rakerda) di Hotel Mercure Bengkulu, Kamis (24/4). Kegiatan ini dihadiri sejumlah pejabat penting, termasuk Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi dan Wakil Wali Kota Ronny PL Tobing.
Turut hadir Direktur Binmas Polda Bengkulu Kombes Pol Denni Jatmiko, Kapolres Bengkulu Kombes Pol Sudarno, Koordinator Regional REI Wilayah Sumatera M. Miftah, Dewan Direksi FIABCI Dunia Sulaiman, serta perwakilan dari instansi teknis seperti Dinas PUPR, DPMPTSP, Dinas Lingkungan Hidup, dan Dinas Perkim.
Ketua DPD REI Bengkulu, Syamsu Ihwan, menyampaikan apresiasi atas dukungan penuh Pemerintah Kota Bengkulu terhadap program nasional pembangunan tiga juta rumah bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR).
“Program ini sudah berjalan di Kota Bengkulu. Pemerintah kota juga telah memberikan kemudahan seperti pembebasan BPHTB dan PBG, yang sangat membantu dalam realisasi pembangunan rumah MBR,” ungkap Syamsu.
BACA JUGA:Wakil Wali Kota Bengkulu Targetkan Zero Stunting: Anak-anak Kita Harus Tumbuh Sehat & Cerdas
BACA JUGA:Kota Bengkulu Targetkan Predikat Kota Layak Anak Naik Kelas ke Madya
Sementara Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi mengakui kontribusi REI dalam mendongkrak pertumbuhan ekonomi daerah. Menurutnya, pembangunan rumah tidak hanya menyediakan tempat tinggal, tetapi juga membuka lapangan kerja dan menggerakkan sektor ekonomi lainnya.
“REI telah berkontribusi nyata. Ketika rumah dibangun, ekonomi berputar. Material terjual, pekerja terserap. Ini memberi efek ganda bagi pertumbuhan ekonomi daerah,” ujar Dedy.
Dalam kesempatan itu, Dedy juga mengusulkan agar Kota Bengkulu menjadi tuan rumah peringatan HUT REI tahun 2026, menggantikan Kota Balikpapan yang menjadi tuan rumah tahun ini. Ia menilai acara tersebut akan mendatangkan banyak investor dan pengusaha besar, yang berdampak positif bagi ekonomi lokal.
“Kami siap menjadi tuan rumah HUT REI 2026. Kegiatan ini bisa disinergikan dengan HUT Kota Bengkulu, dan bahkan dirangkaikan dengan pengundian satu unit rumah sebagai hadiah,” katanya.
Selain itu, Dedy juga berharap REI dapat bersinergi dengan pemerintah dalam membantu penyelesaian pembayaran BPHTB dan pemecahan sertifikat PBB, yang penting untuk pembangunan infrastruktur seperti jalan, drainase, dan lampu penerangan.
BACA JUGA:Pemkot Bengkulu Permudah Legalitas UMKM Melaui NIB Gratis, Cuma Bawa KTP Langsung Jadi
Ketua DPD REI Bengkulu, Syamsu Ihwan, menyambut baik usulan tersebut dan menyatakan kesiapan REI mendukung program-program pemerintah demi kemajuan Kota Bengkulu.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: