Tips Sehat Mengolah Daging sapi dan Manfaat yang Didapatkan

Manfaat daging sapi terkenal dapat menambah massa otot dan meningkatkan kekuatan otot. --
Agar manfaat daging sapi diperoleh secara optimal, ikutilah beberapa tips sehat dalam memilih, mengolah, dan memasak daging sapi berikut ini:
- Pilih potongan daging sapi dengan kandungan lemak yang rendah atau sedang. Makin banyak warna putih yang terlihat pada daging, makin banyak juga kandungan lemak di dalamnya.
- Jika membeli daging kemasan, periksa label nutrisi untuk melihat kandungan lemaknya.
- Batasi tambahan garam dan gula dalam masakan daging sapi.
- Batasi konsumsi daging sapi tidak lebih 70 gram per hari.
- Olah daging sapi dengan cara dipanggang atau direbus dan sebaiknya hindari digoreng.
- Jangan mencuci daging sapi sebelum memasaknya karena justru bisa meningkatkan risiko terjadinya keracunan makanan.
- Batasi penggunaan minyak ekstra pada saat memasak. Pilih minyak zaitun atau minyak kelapa sawit untuk memasak daging sapi.
- Panggang daging menggunakan wajan berbahan logam agar lemaknya bisa keluar.
- Hindari memasak daging sapi dalam suhu api yang tinggi dan terlalu lama.
- Kombinasikan makan daging sapi dengan sayuran dan kacang-kacangan.
BACA JUGA:Disnaker Kota Bengkulu Bentuk Tim Khusus untuk Pastikan Perusahaan Bayar THR Karyawan
Itulah berbagai manfaat daging sapi dan tips pengolahannya yang tepat. Jangan lupauntuk menyimpan daging sapi yang mentah dalam wadah bersih dan tertutup di freezer, agar daging atau darah tidak bersentuhan atau menetes ke makanan lain.
Jika Anda ragu makan sapi untuk karena memiliki kondisi kesehatan tertentu, misalnya memiliki kolesterol tinggi, penyakit jantung, atau tekanan darah tinggi, sebaiknya berkonsultasilah ke dokter. Nantinya, dokter bisa merekomendasikan jenis dan takaran asupan daging sapi yang tepat sesuai kondisi Anda. Dengan begitu, Anda pun tetap bisa mendapatkan manfaat daging sapi dengan optimal.(bee)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: