BI Hadirkan Layanan Penukaran Uang Selama Ramadhan dan Idul Fitri, Cek Jadwalnya Disini

Masyarakat setelah melakukan penukaran uang di layanan kas Bank Indonesia-(foto: istimewa)-
Untuk mendukung kelancaran layanan, Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu menyediakan beberapa lokasi penukaran uang sebagai berikut:
1. Layanan Kas Ritel di rumah ibadah dan pusat keramaian, seperti Masjid Jamik, Masjid At-Taqwa, Masjid Baitul Izza Bengkulu, serta pusat perbelanjaan Bencoolen Mall.
2. Layanan Kas Ritel Peduli Mudik di Bandara Fatmawati dan Rest Area Tol KM 5B arah Taba Penanjung - Bengkulu.
3. Layanan Kas Terpadu bersama perbankan di Lapangan Merdeka (View Tower).
4. Layanan Penukaran di Perbankan, tersedia di 30 titik layanan yang tersebar di wilayah kerja Kantor Perwakilan Bank Indonesia Provinsi Bengkulu.
Adapun Jadwal dan Mekanisme Penukaran Uang, Masyarakat dapat melakukan pemesanan penukaran uang melalui aplikasi PINTAR di https://pintar.bi.go.id dengan jadwal sebagai berikut:
Periode I: Pemesanan dibuka 3 Maret 2025 (pukul 12.00 WIB), penukaran berlangsung 4-9 Maret 2025.
Periode II: Pemesanan dibuka 9 Maret 2025 (pukul 09.00 WIB), penukaran berlangsung 10-16 Maret 2025.
Periode III: Pemesanan dibuka 16 Maret 2025 (pukul 09.00 WIB), penukaran berlangsung 17-23 Maret 2025.
Periode IV: Pemesanan dibuka 23 Maret 2025 (pukul 09.00 WIB), penukaran berlangsung 24-27 Maret 2025.
Dengan adanya program SERAMBI 2025, Bank Indonesia berharap masyarakat dapat lebih mudah dalam mendapatkan uang Rupiah layak edar serta meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga dan merawat uang Rupiah sebagai simbol kedaulatan negara.
"Setiap periode memiliki kuota tertentu dan dapat ditutup lebih awal jika kuota harian telah terpenuhi. Nominal maksimal penukaran uang baru di Bank Indonesia adalah Rp4,3 juta per orang," pungkas Wahyu. (tri)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: