Agar Doa Bisa Berangkat Haji Cepat Dikabulkan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Amalannya

Agar Doa Bisa Berangkat Haji Cepat Dikabulkan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Amalannya

Ustaz Adi Hidayat bagikan amalan agar doa untuk berangkat haji segera di kabulkan-(foto: kolase/bengkuluekspress.disway.id)-

BACA JUGA:Agar Hajat Besar Cepat Dikabulkan, Ustaz Adi Hidayat Bagikan Rumusnya

Persiapan pertama adalah menentukan tanggal keberangkatan, baik itu untuk tahun ini atau beberapa tahun ke depan. Selanjutnya, berusaha keras hingga mampu.

"Bagaimana usahanya? Banyak. Yang paling dahsyat saya berikan rahasia kalau pengen cepat, rahasiq, awas nih, antara kita saja," ujar Ustaz Adi Hidayat.

"Amalkan quran surah kelima, ayat 35, paling kanan sebelah bawah," tambah Ustadz Adi Hidayat.

 Ayat tersebut mengandung makna yang artinya:

"Wahai orang-orang yang beriman! Bertakwalah kepada Allah dan carilah wasilah (jalan) untuk mendekatkan diri kepada-Nya, dan berjihadlah (berjuanglah) di jalan-Nya, agar kamu beruntung,".

Maksudnya menurut Ustaz Adi Hidayat adalah bahwa orang beriman harus meningkatkan ketaqwaannya dengan mencari sarana yang tepat untuk mewujudkan doa yang dimohonkan dan meraih harapan yang diinginkan, sehingga mimpi untuk berhaji dapat dieksekusi.

"Apa diantara ikhtiar taqwa itu? Ayo cari, bismillah, Anda usaha lakukan karena Allah maka Allah akan tambahkan sebagian rizki, ditabungkan itu, nabung, nabung, nabung. Berhaji tidak cukup dengan amin, nabung, cari, cari. Semoga insyaallah dipercepat yang belum berhaji," jelas Ustaz Adi Hidayat.

BACA JUGA:Meskipun Memiliki Banyak Harta, Namun Selalu Merasa Kurang, Ini Kata Ustaz Adi Hidayat

BACA JUGA:Dosa Ini Menutup Pintu Surga dan Membuka Pintu Neraka, Ustaz Adi Hidayat: Masih Banyak Dilakukan

"Kalau tidak ada untuk dapatkan itu dengan amal shaleh, bangun sholat malam, niatkan untuk bisa berhaji, puasa niatkan untuk berhaji, ikut taklim niatkan untuk bisa haji. Walaupun cuma mulung-mulung, dapet, yang penting dapat, niatkan untuk bisa haji, gak apa-apa," papar Ustaz Adi Hidayat.

Contohnya dengan meniatkan, "Ya Allah, saya bermaksud untuk menunaikan ibadah haji tahun depan, ya Allah."

Hal ini bisa dilakukan misalnya saat di dalam majelis taklim. Sebab, ketika seseorang menangis dengan ikhlas saat di dalam majelis taklim, maka malaikat akan mengaminkan doanya sebagaimana yang dijelaskan dalam hadis Ibnu Majah.

*Malaikat itu membentangkan tangannya untuk orang yang menuntut ilmu. Di antara makna ridho mengaminkan doanya," demikian Ustaz Adi Hidayat.

Itulah penjelasan Ustaz Adi Hidayat tentang amalan agar doa kita untuk bisa menunaikan ibadah haji bisa segera dikabulkan. Semoga bermanfaat.(*)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: