Air Terjun Sendang Gile, Air Terjun Pemandian Para Bidadari

Air Terjun Sendang Gile, Air Terjun Pemandian Para Bidadari

Air Terjun Sendang Gile, Air Terjun Pemandian Para Bidadari -Pinterest-

BACA JUGA:Pantai Ora, Maladewa Tersembunyi di Seram Utara Maluku Tengah

Air terjun ini merupakan akses menuju puncak Rinjani. Bahkan lokasi air terjun merupakan pintu masuk untuk pendakian menuju puncak Rinjani.

Dari Kota Mataram, perjalanan membutuhkan waktu kurang lebih 9 sampai 11 jam dengan jarak 1.000 km. Sedangkan rute yang dilewati bisa melalui Pantai Senggigi dan Pusuk. Jika menggunakan kendaraan umum, perjalanan melalui Jalur Bayan dan dilanjutkan dengan ojek menuju desa Senaru.

Penggunaan alat transportasi yang sampai pada jarak tertentu sampai gerbang utama. Selebihnya para wisatawan melanjutkannya dengan berjalan kaki. Bisa melewati anak tangga yang ketinggiannya mencapai 40 meter. Bisa juga melewati jalur yang terdapat saluran irigasi dan melewati persawahan.

Yang direkomendasikan adalah melalu saluran irigasi. Karena perjalanannya lebih ringan tanpa pendakian dan melewati lingkungan dengan pemandangan persawahan dan sungai. 

BACA JUGA:Danau Poso, Danau Unik Bernuansa Pantai yang ada di Indonesia

Jalur ini memang biasa digunakan untuk aktivitas soft trekking. Namun untuk jalur yang menantang dengan pendakian, tentu saja meleati anak tangga. Melewati jalur ini membutuhkan tenaga yang lebih besar.

Bagi para wisatawan yang ingin mengunjungi lokasi air terjun Sendang Gile, biaya masuk wisata air terjun Sendang Gile adalah sebesar Rp. 10.000. Lokasi ini akan padat pengunjung pada masa-masa liburan. 

Para pengunjung biasanya ingin menikmati kesejukan air yang dipercaya bisa menjadi terapi untuk sakit pinggang. Namun, tentu saja lebih baik mengunjunginya pada saat hari-hari yang tidak membuat lokasi wisata padat pengunjung.

Mengenai fasilitas, di sekitar air terjun Sendang Gile terdapat penginapan. Dengan jarak dari ibukota yang begitu jauh, tentu saja penginapan ini bisa dimanfaatkan agar bisa lebih puas untuk menikmati wisata di sini. 

BACA JUGA:Singgah Sejenak Menikmati Keindahan Air Terjun Lembah Anai di Kaki Gunung Singgalang

Namun di lokasi setelah pintu masuk menuju air terjun tidak terdapat fasilitas apa-apa, sehingga sebaiknya membawa persiapan sendiri atau membeli keperluan yang akan dibawa seperti makanan dan minuman pada saat sebelum masuk ke lokasi.

Untuk menuju ke lokasi ini, para wisatawan bisa memanfaatkan fasilitas wisata yang terdapat di lombok dan sekitarnya. Beberapa fasilitas tersebut antara lain, paket wisata Lombok, rental kendaraan wisata, tour lombok dan fasilitas perjalanan dan akomodasi wisata di lombok lainnya.

Jika kamu ingin berlibur ke Air Terjun Sendang Gile, kamu juga perlu memperhatikan keselamatan. Boleh liburan tapi utamakan faktor keamanan, ya. Terutama saat kamu mengunjungi wisata air terjun. 

BACA JUGA:Danau Batur Kintamani yang Terkenal dengan Cerita Rakyat, Begini Asal-usulnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: