Everjoy Coffee dan Cafe, Cafe Berkonsep Boutique dengan Vibes Nongkrong Seperti di Rumah Sendiri

Everjoy Coffee dan Cafe, Cafe Berkonsep Boutique dengan Vibes Nongkrong Seperti di Rumah Sendiri

Everjoy Coffee dan Cafe -Akun Instagram @everjoycafe-

Selain memiliki beragam menu andalan, EverJoy Cafe juga menyediakan fasilitas pendukung untuk memenuhi kebutuhan pengunjung seperti Private meeting room, area outdoor yang cukup nyaman dan luas, lokasi cafe yang tidak terlalu berisik dengan kendaraan, tersedia pula smoking room area untuk pengguna rokok dan non smoking room area.

Teruntuk kamu yang memiliki hobi membaca, Everjoy Coffee and Cafe juga menyediakan buku-buku untuk menemani konsumen sambil menikmati hidangan lezat yang disajikan. 

Sesuai namanya, yang ada unsur Coffee nya, cafe ini menawarkan berbagai menu kopi pilihan. Bagi kamu pencinta kopi, keunggulan kopi yang ada di EverJoy Cafe ini adalah biji kopi yang digunakan asli dari Indonesia yang di campur dengan biji kopi dari Amerika Selatan, kemudian dipanggang dengan profil medium agar menjaga cita rasa alami dan kopinya yang khas.

Jenis kopi yang  dihadirkan diantaranya Cappucinno, Cafe Latte, Iced blend Caramel Frappucinno dan Es Kopi Susu Gula Aren yang menjadi idola di EverJoy Cafe. Cafe ini di buka dari pukul 07.00 hingga 22.00 malam pada saat Weekdays, dan pukul 07.00 hingga 23.00 pada saat Weekend. 

Everjoy Coffee dan Cafe bisa kamu jadikan referensi pilihan wisata kuliner saat berkunjung ke Bandung. Jadi, jika kamu ingin berkunjung ke Bandung jangan lewatkan tempat kuliner yang satu ini.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: