Ini Dia Pilihan Rekomendasi Heels Wanita untuk Wisuda
Kalau kamu pakai alas kaki yang nyaman sesuai preferensi, otomatis kamu jadi tampil lebih percaya diri saat acara wisuda--
BENGKULUEKSPRESS.COM - Tampil memukau di hari yang istimewa seperti wisuda sudah tentu jadi impian setiap wanita ya? Apalagi jika di acara itu ada do’i. Nah, tampilan yang paripurna ini bisa kamu dapat jika memperhatikan detail dari OOTD termasuk alas kaki. Coba deh pilih heels wanita untuk wisuda yang memang paling sesuai gaya.
Kalau kamu pakai alas kaki yang nyaman sesuai preferensi, otomatis kamu jadi tampil lebih percaya diri nantinya. Jangan salah, rasa percaya diri juga punya andil dalam memperlihatkan inner beauty. Buat kamu yang sedang butuh inspirasi aneka model heels wisuda, bisa cek koleksi terkece berikut ini.
BACA JUGA:Ini Dia Tips Padu Padan Luaran untuk Bekerja
Pilihan Model Heels Wanita untuk Wisuda
Bukan hanya menambah tinggi, ini dia ragam model high heels untuk acara wisuda yang juga bikin tampilan kamu makin paripurna:
1. Slingback Heels Kepang Depan
Slingback heels adalah sebutan untuk high heels yang ada tali strap di bagian belakang, mirip dengan ankle strap heels. Model heels dengan slingback seperti ini bisa bantu mempermanis tampilan lho! Kalau kebetulan kamu punya tumit yang mulus, maka high heels modern seperti ini cocok banget jadi pilihan.
Model dari heels-nya sendiri bervariasi nih, ada yang kecil hingga square seperti foto di atas. Kalau cari pilihan paling aman, sudah tentu square heels cocok dibeli. Kesan manis semakin terasa berkat aksen kepang depan yang membalut bagian jari-jari. Warna kalem bikin heels ini mudah dipadu padan.
BACA JUGA:Agar Diberi Keselamatan Saat Berlayar, Amalkan Doa Nabi Nuh AS Berikut
2. High Heels Hitam
Kalau kamu cari high heels wisuda dengan warna yang super netral dan pasti cocok dengan berbagai outfit, maka black is the best choice! Bagian atas ada strap besar berbentuk curved yang bikin jari-jari kaki nggak banyak ter-expose.
Ada juga strap kecil dengan taburan mengkilap seperti permata yang bikin high heels makin bersinar. Sementara di bagian belakang tampak polos tanpa strap, dan untuk heels berbahan transparan seperti sepatu kaca milik Cinderella. FYI, heels wisuda kaca sedang sangat hits lho! Yakin nggak mau beli?
BACA JUGA:Yamaha MX King 2024, Super Sporty dan Memukau
3. Heels Warna Putih
Serupa dengan daftar sebelumnya, sepatu wisuda wanita yang satu ini juga hadir dalam balutan warna yang super netral yaitu putih. Desain depannya tertutup sempurna jadi jari-jari kaki nggak akan terlihat, dan ada aksen mengkilap di bagian atas dengan nuansa silver.
Beralih ke bagian belakang ada strap kecil yang akan menjadi frame untuk tumit kamu, dan bagian bawah ada heels kecil yang nggak terlalu tinggi. Kalau kamu cari heels yang aman untuk naik motor dan takut terpapar sinar matahari, maka heels model tertutup dan ada strap seperti ini cocok banget jadi pilihan.
BACA JUGA:Cara Tarik Tunai Saldo Brizzi BRI Lewat ShopeePay
4. Heels Wisuda dengan Pita
Super chic! High heels dengan nuansa nude ini bikin kesan kalem sekaligus feminim. Makin manis dengan aksen pita di bagian depan, dan model depannya juga tertutup mirip daftar sebelumnya. Ada tali strap kecil di bagian belakang dengan heels kecil tapi bukan lancip. Masih cukup nyaman kok untuk dipakai jalan ke atas panggung saat nama kamu dipanggil. Berbahan kulit sintetis, high heels ini punya kesan yang fancy! Dipasangkan dengan kebaya atau pun dress akan sama-sama kece.
5. Strap Heels Hitam
Sama-sama ada strap, tapi kali ini modelnya miring dan tanpa gesper. Desainnya sangat unik ya! Warnanya sangat netral dalam balutan full black berbahan kulit sintetis. Ujung depannya lancip dan tertutup sehingga hijab friendly. Bagian belakang bawah ada heels kecil yang nggak terlalu tinggi. Kalau kamu belum terbiasa dengan heels kecil, maka opsi yang satu ini bisa di skip dan pilih model heels berikutnya.
BACA JUGA:Angka Kemiskinan di Kota Bengkulu Turun Drastis, Dampak Program BPJS Gratis
6. Heels Putih Banyak Tali
Ini dia salah satu high heels yang cocok untuk kebaya. Kenapa? Karena biasanya bagian rok dari kebaya nggak terlalu panjang atau menjuntai seperti dress, tapi masih memperlihatkan bagian kaki. Nah, kamu bisa bikin kaki kamu lebih cantik dengan heels yang ada banyak talinya seperti ini.
Bagian depannya bukan mode selop tapi jepit, yang bikin jempol kaki bisa mencengkeram alas kaki jadi nggak gampang lepas. Bagian belakang ada strap kecil dan heels hanya 3 cm. Cocok buat kamu yang newbie dalam pakai high heels. Jangan utamakan heels tinggi tapi prioritaskan kenyamanan kamu ya.
BACA JUGA:Ini Dia Tips Kesehatan Bagi Wanita Memasuki Usia 30 Tahun
7. High Heels Bertabur Mutiara
Chunky block heels closed toe, inilah namanya! Memang, namanya cukup panjang ya, tapi begitulah adanya. Jadi, model heels kotak mirip balok ini disebut dengan chunky block heels. Sementara closed toe adalah sebutan untuk bagian belakang yang tertutup.
Model heels ini sangat cocok buat kamu yang ingin menyembunyikan tumit. Bagian belakang tampak cantik dengan hiasan mutiara warna putih silver di atas strap. Tampak mewah dan dijamin kece buat wisuda atau pergi ke pesta.
BACA JUGA: Kelebihan Hormon Pada Wanita Apakah Berbahaya?
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: