Siap Perjuangkan Rakyat

Siap Perjuangkan Rakyat

Soheri Ersuan: Pengusaha Muda   TERLAHIR dari keluarga apa adanya, seorang pengusaha muda yang  didewasakan dari organisasi kepemudaan, sehingga menjadi sukses dalam usia muda. Soheri Ersuan SH,  yang dilahirkan Tanjung Ganti, 09 Juni 1987 ini, siap mengabdi kepada masyarakat melalui jalur legislatif. Sehingga, pengusaha sukses ini mendaftar sebagai calon legislatif dari PPP (Partai Persatuan Pembangunan) daerah pemilihan Bengkulu Selatan (BS).

Selaina aktif sebagai pengusaha, Heri panggilan akrabnya menjalani kesibukkannya sebagai staf anggota DPD RI. Pria yang  beralamat di  Timur Indah Real Estate 3 Kota Bengkulu, berkomitmen menyuarakan aspirasi masyarakat. \"Saya ingin memperjuangkan aspirasi masyarakat, agar lebih diperhatikan,\" tegasnya.

Suami dari  Elsi Puspita Sary,  merupakan menantu  Sudirman SH, dari desa Tanjung Iman luas Kabupaten Kaur. Segudang pengalamannya membuat pria ini yakin mampu berjuang memperjuangkan aspirasi masyarakat. Beberapa pengalaman diantaranya pernah menjadi pengurus HMI, Provinsi Bengkulu, Ketua KOMPAS Provinsi Bengkulu dan menjadi Ketua  Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kota Bengkulu.

\"Dengan langkah yang pasti untuk bisa andil dan berperan dalam menentukan kebijakan serta arah pembangunan sekarang beliau berkecimpung di organaisasi Partai Politik, tepatnya Partai Persatuan Pembangunan,\" ujarnya.

DIa mengatakan, berkat dorongan dan dedikasinya untuk menyumbangkan pemikiran pemuda untuk berperan dalam pembangunan di Propinsi Bengkulu  serta partisipasi baik dari organisasi maupun partai, dia  didaftarkan sebagai calon legislatif PPP. \"Untuk DPRD Provinsi  sesuai dengan tanah kelahiran  Bengkulu Selatan dan Kabupaten Kaur,\" jelasnya. (prw)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: