Tips Jitu Mengelola Perkebunan Sawit Agar Lebih Menghasilkan!

Tips Jitu Mengelola Perkebunan Sawit Agar Lebih Menghasilkan!

--

Jarak tanam pun ikut menentukan pertumbuhan tanaman ini. Sebaiknya, ikuti cara menanam dengan jarak yang telah dianjurkan menurut karakteristik bibit dan panjang pelepah. Misalnya, jarak tanam antar pokok bisa 8-9 meter. Untuk lahan datar, umumnya 1 hektar bisa ditanam sekitar 125-144 batang, sementara untuk lahan teras dengan kemiringan cenderung ekstrim, umumnya bisa ditanam 100 – 120 batang.

BACA JUGA:Begini Cara Menghentikan Kecanduan Video Porno Kata Ustadz Adi Hidayat

BACA JUGA:Masih Pengangguran? Kerjakan Amalan Khusus ini Kata Ustadz Adi Hidayat

2. Perhatikan curah hujan

Pohon ini umumnya akan sangat baik jika berada di daerah dengan curah hujan tinggi. Dataran tinggi dan daerah hutan yang umumnya memiliki kelembapan cukup tinggi dan curah hujan teratur biasanya adalah kondisi ideal bagi tanaman palma ini.

3. Bersihkan sekitar pohon dari gulma

Gulma adalah parasit yang mengganggu perkembangan pohon. Maka dari itu, pastikan tanah di sekitar pohon bersih dari gulma. Itulah sebabnya mengapa setiap pohon perlu diberi jarak. Jika pelepah sawit telah memanjang, sebaiknya setidaknya setengah diameter lingkar pelepah dibersihkan dari gulma. Cara membersihkannya bisa dilakukan dengan penyemprotan (dengan memakai bahan yang aman buat tumbuhan ini sendiri) atau bisa dengan memotong manual.

4. Memupuk dengan dosis yang tepat

Pupuk diperlukan untuk produksi batang, pelepah, dan tentu saja buah itu sendiri. Sebaiknya, gunakan pupuk yang baik dan bermutu bagus. Kadang, harganya memang sedikit lebih mahal, tapi lebih baik mengeluarkan biaya lebih banyak namun menghasilkan kualitas yang baik daripada menghemat tapi justru menghabiskan lebih banyak biaya untuk perbaikan tanaman.

Itulah tips jitu yang perlu diketahui oleh orang-orang yang ingin mengelola ataupun memulai usaha perkebunan sawit. Jika tips-tips diatas dilakukan dengan prosedur yang benar, tentunya pohon sawit akan menghasilkan tandan buah segar (TBS) sekaligus mendatangkan banyak keuntungan.(**)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: