Targetkan 1.000 Dosis Vaksin
BENGKULU, BE - Kepolisian Daerah Bengkulu kembali menggelar Vaksinasi Rafflesia Merdeka di Gedung Balai Buntar Kota Bengkulu, Kamis (16/12). Kali ini panitia mentargetkan 1.000 dosis lebih vaksin dosis pertama dan dosis kedua didistribusikan masyarakat. Seperti gelaran serbuan vaksin yang digelar sebelumnya, panitia menyiapkan paket sembako bagi masyarkaat yang sudah menerima vaksin. Dari pengakuan masyarakat, kegiatan vaksinasi ditambah dengan pemberian sembako sangat positif. Seperti disampaikan Sudarsono warga Kota Bengkulu. Dia mengaku sudah menerima vaksin dosis pertama pertengahan tahun 2021 kemarin. Hanya saja saat akan melakukan vaksinasi kedua, Sudarsono kerap kali tidak mendapatkan pelayanan karena stok vaksin habis. Kebetulan dari RT memberi tahu Polda Bengkulu menggelar serbuan vaksin di Balai Buntar, setelah datang Sudarsono akhirnya puas menerima pelayanan vaksin sekaligus mendapat sembako. \"Sudah lama mau vaksin kedua, kalau tidak salah bulan Juni kemarin. Karena setiap mau vaksin stok vaksin di beberapa puskesmas habis, alhamdulilah sekarang sudah dapat vaksin kedua,\" jelas Sudarsono. Kapolda Bengkulu, Irjen Pol Drs Guntur Setyanto Msi yang meninjau pelaksaan vaksinasi mengapresiasi dan berterima kasih kepada masyarakat yang antusias mengikuti vaksinasi yang digelar Polda Bengkulu. Jika antusias masyarakat terus positif bukan tidak mungkin target 70 persen capaian vaksinasi akhir tahun 2021 nanti bisa tercapai. \"Saya mengapresiasi masyarakat yang sudah datang vaksin, apalagi datang tidak sendirian tetapi mengajak keluarga dan orang lain,\" ujar Kapolda. Lebih lanjut Kapolda mengatakan, jika ada keluarga tidak bisa datang ke serbuan vaksinasi laporkan pada RT. Kemudian RT akan melaporkan pada petugas terkait dan jika memungkinkan petugas akan datang ke rumah. Setiap pelaksanaan vaksinasi, Polda Bengkulu memang sengaja menyediakan paket sembako. Tujuannya untuk meringankan sedikit perekonomian masyarkat, meski jumlah paket sembako yang disediakan tidak banyak Kapolda berharap bisa menjadi buah tangan bermanfaat untuk masyarakat. \"Kami sangat berharap bantuan yang tidak seberapa ini bisa meringankan masyarakat. Satu lagi saya menghimbau kepada masyarakat untuk tetap mengutamakan protokol kesehatan saat beraktifitas diluar rumah meski sudah menerima vaksin,\" pungkas Kapolda. (Riz)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: