Vaksinasi Massal PMI Diserbu

Vaksinasi Massal PMI Diserbu

BENTENG, BE - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) menggelar kegiatan vaksinasi massal, Kamis (4/11). Acara yang dipusatkan di Gedung Shelter BPBD Kabupaten Benteng, Desa Pondok Kelapa, Kecamatan Pondok Kelapa itu mendapat antusias tinggi. Masyarakat menyerbu kegiatan vaksinsi itu. Antusias masyarakat membludak lantaran PMI Benteng memberikan pelayanan ramah dan menjanjikan cetak kartu vaksinasi gratis bagi masyarakat yang sudah disuntik vaksin dosis ke-2. Ketua PMI Benteng, dr Listikarini Hilen Widyastuti mengatakan, vaksinasi massal terlaksana atas dukungan dari Pemerintah Daerah (Pemda) melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) Benteng yang telah menyediakan stok vaksin. Jenis vaksin yang digunakan ialah Sinovac dan Pfizer. Dari total 58 dosis vaksin Pfizer, semuanya habis digunakan untuk penyuntikan dosis I. Lalu, 238 orang menggunakan vaksin sinovac. Terdiri dari, 165 orang menjalani penyuntikan vaksin dosis I dan 73 orang disuntik vaksin dosis II. \"Stok vaksin berasal dari Dinkes Benteng. Atas bantuan para relawan dan pengurus PMI, alhamdulillah sebanyak 296 orang telah disuntik vaksin hari ini,\" kata Hilen. Lebih lanjut, Hilen mengungkapkan, kegiatan vaksinasi terlaksana berkat partisipasi dari tim vaksinator RSUD Benteng dan Klinik Rizky Medika. Masyarakat yang datang juga diimbau untuk mematuhi protokol kesehatan (Prokes). Seperti menjaga jarak, memakai masker dan mencuci tangan. \"Pada kegiatan hari ini, kami menjanjikan untuk membantu mencetakan kartu vaksin,\" jelas Hilen. Acara itu juga dihadiri oleh mantan Sekda Benteng, Drs H Darmawan Yakoeb MH. Saat ini dia menjabat sebagai Sekretaris Dewan Kehormatan PMI Provinsi Bengkulu. Enam Ribu Dosis Vaksin Palang Merah Indonesia (PMI) Bengkulu Utara juga turut membantu pemerintah daerah menyukseskan program percepatan vaksinasi. Seperti hari ini, Kamis (4/11) PMI Kabupaten BU menyiapkan 6.000 dosis vaksin untuk masyarakat umum. Disebar di seluruh kecamatan yang ada diwilayah kabupaten BU. Ketua PMI Kabupaten BU Irwanto mengatakan, kegiatan vaksinasi ini guna membantu pemerintah mendukung percepatan cakupan vaksinasi covid-19 serta terbentuknya Herd Immunity di masyarakat. \"Ya, pelaksanan ini kita lakukan dalam upaya ikut membantu pemerintah dalam percepatan vaksinasi. Setidaknya ada 6.000 dosis kami siapkan,\" kata Irwanto. Ditambahkannya, khusus hari ini, pihaknya melaksanakan serbuan vaksinasi di 2 titik di wilayah Kecamatan Arga Makmur, yakni di posko Sekretariat Satgas Penanganan covid-19 Kabupaten BU dan SMKN 1 BU. Dengan adanya vaksinasi ini diharapkan masyarakat semakin sadar betapa pentingnya mengikuti vaksinasi guna mencegah penyebaran covid 19. \"Untuk serbuan vaksinasi ini kita lakukan secara berkala, khusus hari ini kita lakukan di 2 titik lokasi,\"tandasnya.(127/ZLM)  

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: