Diawali Baca Surat Yasin, Iskameri Jabat Plt Diskominfo Mukomuko

Diawali Baca Surat Yasin, Iskameri Jabat Plt Diskominfo Mukomuko

MUKOMUKO,bengkuluekspress.com - Ada yang beda serah terima jabatan (Sertijab) di lingkungan Pemkab Mukomuko pasca mutasi yang telah digelar beberapa hari lalu. Sertijab di Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kabupaten Mukomuko yang berlangsung, Jumat (10/9) di aula Diskominfo antara Kadiskominfo lama Drs H Bustari M MHum kepada Iskameri SPd MSi sebagai pelaksana tugas (Plt) Kadiskominfo yang baru. Sebelum kegiatan itu dimulai, terlebih dahulu seluruh ASN dan staf di Diskominfo membaca surat Yasin dan doa bersama dengan harapan mendapat berkah dari Allah SWT. Kadiskominfo Mukomuko lama Drs H Bustari Maler MHum menyampaikan, pindah tugas sebagai asisten dua merupakan amanah dan akan dijalankan sesuai dengan tugas serta fungsi serta kewenangan. “Ini adalah pilihan dan takdir, ASN harus siap dan jangan menyalahkan siapa pun,” katanya. Bustari yang mengaku, juga salah seorang pendiri Kabupaten Mukomuko ini berharap secara bersama membangun daerah. Ikuti visi dan misi Bupati Sapuan dan Wakil Bupati Wasri menuju perubahan. “Kita sudah diberikan kesempatan, bekerjalah dengan ikhlas. Saya berpesan kepada Plt Kadiskominfo supaya tetap melanjutkan pembacaan surat Yasin minimal satu minggu sekali dan kami juga titipkan media dan kawan-kawan wartawan yang selama ini bekerjasama yang baik sebagai mitra pemerintah melalui Diskominfo,”pesannya. Plt Kadiskominfo Kabupaten Mukomuko yang baru, Iskameri SPd MSi menerangkan, suatu keberhasilan tidak bisa sendiri, akan tetapi secara kebersamaan. Ia juga berharap dibantu dan butuh dukungan, termasuk dari rekan-rekan wartawan. Iskameri yang pernah menjadi wartawan senior ini juga menegaskan, bakal menjalankan amanah dengan semaksimal mungkin. Ditambah lagi saat ini teknologi semakin maju dan masuk di era gitalisasi. “Program-progam yang sudah berjalan baik akan kami tingkatkan. Tentunya dengan kebersamaan baik itu dijajaran Diskominfo, rekan-rekan wartawan maupun mitra-mitra lainnya dari pemerintah lainnya,” ungkap Iskameri.(900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: