Tahun Ini, Program Bintang Jemput Bintang Tetap Lanjut

Tahun Ini, Program Bintang Jemput Bintang Tetap Lanjut

BINTUHAN, bengkuluekspress.com - Program Bintang Jemput Bintang (BJB) Kabupaten Kaur, yang dibuat beberapa tahun lalu 2021 ini kembali dikucurkan. Bantuan kepada siswa untuk mengenyam bangku kuliah itu diberikan kepada lima siswa yang beruntung.  Tahun ini Pemkab Kaur akan membiayai siswa untuk menganyam dibangku kuliah pada dua universitas yakni Universitas Gajah Mada (UGM) dan Institut Pertanian Bogor (IPB).

“Ya untuk program BJB tahun ini tetap kita lanjutkan,” kata Kepala Dinas Pendidikan (Dispendik) Kaur Endy Yurizal SP Senin (25/1).

Dikatakan Endy, tahun 2021 ini sama dengan tahun lalu, selain menganggarkan dana untuk siswa baru. Dispendik juga mengalokasikan dana untuk membiayai mahasiswa yang sudah menganyam pendidikan dibangku kuliah sebelumnya.

\"Tahun ini kembali kita anggarkan untuk dua universitas Dengan pagu dana Rp 400 jutaan,\" ujarnya.

Ditambahkannya, tahun ini pihaknya juga masih mengalokasikan dana sebesar Rp 1,2 miliar untuk beasiswa BJB dalam negeri melanjutkan sekolah tahun tahun sebelumnya dan Rp 1,2 milir untuk beasiswa luar negeri. Sehingga total dana BJB yang dikucurkan sebesar Rp 2,8 miliar.

\"Program BJB ini menanggung seluruh biaya kuliah dan juga biaya hidup dan program ini merupakan salah satu program ungulan Kaur dalam bidang pendidikan,” tandasnya. (618)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: