Ketahui Waktu Idealnya Perawatan Creambat untuk Wanita
BENGKULU, BE - Creambath adalah sebuah perawatan rambut yang menggunakan krim. Biasanya, krim yang digunakan berasal dari bahan yang mengandung nutrisi penting untuk kesehatan kulit kepala. Selain untuk memberikan nutrisi pada rambut, creambath juga dapat melembutkan rambut dan memberikan efek pendinginan pada rambut dan kulit kepala. Perawatan creambat juga bisa mengatasi masalah rambut, dari kerontokan dan rambut kering sampai ketombe. Lalu, berapa kali dalam seminggu wanita dianjurkan untuk melakukan perawatan creambath ini agar rambut tetap sehat. “Untuk yang memiliki masalah ketombe dan rambut berminyak, perawatan ini dapat dilakukan maksimal satu minggu sekali dan menimal satu bulan sekali. Untuk krim makarizo komplit bisa dua minggu sekali,” ujar Suatul Aini (47) Pemilik Salwa Salon Di Jl. Pondok Bulat No 19 RT.03 Rw.02 Gang Kelurahan Kandang Limun Kecamatan Muarah Bangkahulu, saat ditemui BE, Senin (26/10). Sementara, untuk biaya creambat ini sendiri ditentukan dari rambut yang terpendek mulai Rp 50 ribu sampai tergantung panjang rambut pelanggan, dan disesuaikan dengan berapa bayak memakai krim. Tidak hanya dengan melakukan perawatan ini, rambut yang sehat juga membutuhkan perawatan yang sesuai di rumah. “Seperti menggunakan sampo yang sesuai dengan kondisi dan kebutuhan kulit kepala. Sebaiknya, menggunakan sampo dan krim creambath dengan merek saama, ” ujar Suatul Aini. Manfaat creambath rambut secara rutin yang pertama itu untuk, melancarkan peredaran darah, mengatasi rambut lepek, menghilangkan ketombe, mengatasi rambut rontok / menguatkan akar rambut, relaksi untuk sakit kepala, membuat rambut sehat, wangi lembut berkilau, memperbaiki kerusakan rambut, menutrisi & mempertahankan keindahan rambaut, Jadi, tidak perlu menunggu rambut bermasalah untuk melakukan perawatan yang satu ini. (Mg3)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: