Anggota DPR RI Pantau UNBK SMK di Tengah Wabah Covid-19
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Di tengah wabah Corona (Covid-19) yang melanda Indonesia, pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) untuk Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Kabupaten Rejang Lebong Provinsi Bengkulu tetap berjalan lancar. Hal ini berdasarkan pemantauan yang dilakukan langsung Anggota Komisi X DPR RI, Hj Dewi Coryati M.Si dengan berkunjung ke sejumlah SMK di sana. Sejumlah sekolah yang dikunjungi yakni, SMKS 6 Pertiwi, SMKN 1, SMKN 2, SMKN 7, SMKS 3 Idhata dan SMKN 4 Rejang Lebong.
\" Saya sudah melaksanakan pemantau ke beberapa SMK di Rejang Lebong. Secara umum semuanya berjalan dengan baik, tertib dan lancar tanpa ada kendala berarti,\" ungkap Dewi usai melakukan kunjungan.
Hanya saja, Kata Dewi, para siswa yang mengikuti ujian tetap diperingatkan untuk menjaga kebersihan diri, salah satunya sebelum masuk kelas dengan mencuci tangan dengan sabun. Hal ini untuk mencegah penularan virus Corona yang sudah menjadi Pandemi.
\" Tadi saya liat semua sekolah menyediakan alat pencuci tangan, mulai dari keran air, sabun dan tisu. Saya apresiasi upaya preventif yang dilakukan oleh para kepala sekolah dan dewan guru untuk tetap menjaga anak didiknya tidak terjangkit virus Covid-19,\" terang Politisi PAN ini.
Selain upaya pencegahan penularan virus Covid-19, Dewi juga menilai kesiapan sekolah dalam pelaksanaan UNBK sudah sangat maksimal diantaranya dalam penyediaan, Komputer, Jaringan Internet dan Kelistrikan. Sekolah juga menyediakan Generator Set (Genset) sebagai cadangan penyuplai listrik jika tiba- tiba mati lampu.
Pelaksanaan UNBK untuk siswa SMK sudah dilaksanakan dari tanggal 16 Maret 2020 sampai dengan 19 Maret 2020. Sementara untuk SMA baru akan digelar pada tanggal 30 Maret 2020 sampai dengan tanggal 2 April 2020. (HBN/ Rls)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: