Medy Frame Menyediakan Bingkai Murah dan Berkualitas
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Bagi Anda yang suka menghiasi ruangan rumah dengan berbagai bingkai foto, jangan lupa membeli bingkai foto di Medy Frame yang beralamat di jalan Mangga Raya simpang KM 8 Kota Bengkulu.
Toko yang buka setiap hari mulai pukul 09.00 wib sampai 17.30 wib ini, menyediakan berbagai jenis bingkai berkualitas dengan harga yang terjangkau. Toko ini beralamat toko ini juga sudah membuka cabang yang beralamat di Jalan Jati Sawah Lebar kota Bengkulu sejak 2014 lalu.
Toko ini menjual berbagai bentuk bingkai seperti bingkai ukuran standar 10 r di banderol dari harga Rp 15 ribu sampai Rp 30 ribu, untuk ukuran 36 r Rp 150 ribu sampai Rp 400 ribu. Sedangkan untuk haraga bingkai custom di banderol mulai harga Rp 50 ribu sampai Rp 175 ribu per meternya. Harga tersebut sesuai dengan motif dan ketebalan bahan bingkai.
\"Saya membuka toko ini sudah 14 tahun, yakni sejak tahun 2006. Alhamdulillah usaha ini berkembang dan sudah membuka cabang baru,\" ujar Andi (43), pemilik toko Medy Frame, saat ditemui BE, Kamis (06/01).
Selain menjual, toko ini juga memproduksi bingkai sendiri dengan jumlah karyawan sebbanyak 5 orang untuk proses pengerjaannya. Dalam sehari toko ini bisa memproduksi bingkai sebanyak 50 sampai 100 buah dengan menggunakan bahan dasar fiber yang berkualitas.(mg18)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: