Biru Komputer Menyediakan Alat Elektronik Terlengkap
BENGKULU, bengkuluekspress.com - Biru Komputer yang beralamat di Jalan MT Haryono No 19 B, Pengatungan, Kota Bengkulu menyediakan peralatan elektronik terlengkap seperti Laptop, PC, projektor dan printer.
\"Kami menyediakan berbagai jenis barang elektronik dengan merek ternama. Produk laptop seperti, Acer, Asus, HP, Dell, Sony, Lenovo dan masih banyak lainnya. Kemudian produk projektor seperti, Epson, Infocus, Vewsonic, LG dan Sony. Sedangkan printer dengan merek Canon,\" ujar karyawan toko, Elly (40) saat ditemui BE, Senin (03/02).
Untuk semua peralatan elektronik tersebut semuanya memiliki garansi resmi dari masing-masing produk selama 1 tahun dan 2 tahun tergantung brand yang dibeli. Garansi yang paling banyak yaitu produk laptop, karena hampir seluruh merek tersedia. \"Produk terlengkap kita yaitu laptop karena berbagai merek tersedia disini,\" jelasnya.
Harga laptop yang diberikan Biru Komputer juga dapat dikatakan terjangkau, karena harga yang diberikan tidak jauh dengan harga pusat. Untuk produk laptop merek asus dibanderol mulai harga Rp 3,4 juta sampai Rp 13,1 juta. Untuk laptop merek Accer dibanderol dari harga Rp 4,1 juta hingga Rp 8,5 juta. Kemudian untuk laptop merk HP mulai harga Rp 4,2 juta hingga Rp 11,8 juta. Untuk harga projektor juga sangat terjangkau, mulai harga Rp 4,8 juta sampai Rp 7,8 juta rupiah.
Biru Komputer juga sering mengadakan promo bulanan khusus untuk pembelian unit laptop dengan semua merek. \"Toko kami juga memberikan promo berupa free mouse, mouse pad, keyboard protector, LCD cleaner dan Colling pad untuk semua merek laptop, tutupnya.(mg18)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: