Kemenag Kurban 8 Ekor Sapi
Total 1.255 Hewan Dikurbankan
ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress - Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) pada Idul Adha 1440 H ini menyembelih 8 ekor sapi. Pemotongan hewan tersebut dilakukan di halaman bekakang kantor Kemenag BU, kemarin (12/8).
\"Alhamdulillah, pada hari raya kurban tahun ini Kemenag BU memotong hewan kurban sebnayak 8 ekor sapi,\" kata Kepala Kemenag BU, Choirul Anwar SP.
Delapan ekor sapi tersebut diperoleh dari jajaran karyawan/pegawai lingkup Kemenag BU, KUA dan Kepala Madrasah di BU, dengan jumlah sebanyak 56 orang. Pihaknya juga telah menyiapkan kupon yang akan dibagikan kepada masyarakat BU sebanyak 510 kupon.
\"Ini semua diperoleh dari seluruh jajaran Kemenag BU termasuk diantaranya, kepala KUA, dan Kepala Madarasah,\" ungkapnya.
Lebih lanjut, Choirul menyampaikan, jumlah hewan kurban di Kabupaten BU tahun ini sebanyak 1.255 ekor hewan.
\"Ya dari hasil rekapitulasi yang dilakukan Kemenag Kabupaten BU sebanyak 1.255 ekor hewan kurban, terdiri dari 23 ekor kerbau, 771 ekor Sapi, 423 ekor Kambing dan domba berjumlah 38 ekor,\" terangnya.
Data tersebut telah diinput dari seluruh masjid di Kabupaten BU dan sebanyak 5.841 orang yang berkurban.
\"Dari jumlah hewan kurban tersebut, merupakan dari 5.841 orang yang berkurban tahun ini,\" tandasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: