Eks Kades Air Buluh Masih Dibina
MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress – Sekitar sebulan lebih, tepatnya sejak 17 Juni 2019 hingga hari ini (kemarin,red), eks Kades Air Buluh, Kecamatan Ipuh M Jais, belum ada kepastian bakal kembali dilantik sebagai kades definitif atau tidak.Informasinya, eks kades tersebut masih dalam pembinaan.
Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) Kabupaten Mukomuko Gianto SH MSi melalui Kepala Bidang Pemdes Eka Purwanto ketika dikonfirmasi Bengkulu Ekspress kemarin (18/7), membenarkan jika eks Kades Air Buluh, masih dalam pembinaan dan belum kembali dilantik.Untuk mengisi kekosongan masih dijabat sekdes sekaligus sebagai Plt Kades.
”Eks kades itu, tidak menutup kemungkinan benar-benar diberhentikan,dan sebaliknya bisa kembali dilantik sebagai kades definitif,” katanya.
Menurutnya, pemberhentian sementara kades tersebut sebelumnya diduga adanya penyimpangan atas realisasi anggaran Dana Desa (DD).Itupun sebagaimana dari Laporan Hasil Pemeriksaan (LHP) tim Inspektorat Kabupaten Mukomuko. Atas laporan masyarakat melalui Badan Permusyawaratan Desa (BPD).”Kami mengingatkan kepada seluruh desa dalam penggunaan anggaran DD dan ADD sesuai aturan dan peruntukannya,” ujarnya.
Kepala Inspektur Inspektorat Daerah Kabupaten Mukomuko Sukiman SP ketika dikonfirmasi menyampaikan hasil audit jajarannya dalam penggunaan dana desa, ada yang tidak bisa dipertanggungjawabkan. Hingga saat ini,yang bersangkutan dalam pembinaan.
”Penggunaan anggaran desa tahun sebelumnya ada yang tidak dapat dipertanggungjawabkan,” singkatnya. Sebagaimana diketahui, pemberhentian sementara tersebut berdasarkan Surat Keputusan Bupati Mukomuko dengan Nomor 100-332 tertanggal 17 Juni 2019. (900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: