Bupati Apresiasi Sosialisasi Gender
ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress- Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPPA) Kabupaten Bengkulu Utara (BU) menggelar Sosialisasi Advokasi dan Fasilitasi Penguatan Kebijakan Lintas Sektor dan Lintas Program Tenteng Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan Dalam Pembangunan di Kabupaten Bengkulu Utara, kemarin (20/6).
Kegiatan di Hotel Rafflesia Arga Makmur tersebut dibuka Bupati Bengkulu Utara Ir H Mian dan dihadiri Kejari Arga Makmur, Fatkhuri SH, Dandim 0423 Bengkulu Utara, Letkol Arh Ari Trisenta Nursanto, Kepala DPPPA Amra Juwita MM, Kepala Bappeda Bengkulu Utara Ir Siti Qoriah Rosdiyana dan seluruh OPD terkait.
Ketika ditemui usai membuka secara, Bupati H Mian mengapresiasi kegiatan DPPPA Bengkulu Utara yang terus fokus dalam hal penyetaraan gender untuk pembangunan di Kabupaten Bengkulu Utara tersebut. \"Ya kita sangat apresiasi atas apa yang telah dilakukan oleh DPPPA dalam hal penyetaraan gender,\" kata Bupati Mian.
Mian menambahkan, Pemkab Bengkulu Utara tetap komit untuk membangun kesetaraan gender dan akan terus bekerjasama dengan leading sektor terkait untuk menyukseskan program ini. Terbukti secara bertahap Pemkab BU sudah mulai menerapkan program ini dan bisa dilihat dari beberapa jabatan tinggi di pemerintahan Bengkulu Utara sudah mulai diisi oleh kaum perempuan yang memang mempunyai kompetensi.
Dan satu-satunya di 10 Kabupaten/kota di Provinsi Bengkulu Pemkab Bengkulu Utara yang menempatkan DPPPA menjadi satu OPD tersendiri. \"Inilah bentuk komitmen kita dalam membangun kesetaraan gender,\" ungkapnya.
Sementara itu, Kepala DPPPA Bengkulu Utara, Amra Juwita MM menuturkan, kegiatan ini bertujuan tercapainya dan diraihnya pembangunan Kabupaten Bengkulu Utara yang berkeadilan dan responsif gender. Terintegrasinya kegiatan pengarusutamaan gender, kerjasama lintas sektor dan lintas program pembangunan dan kegiatan pemberdyaan perempuan di Kabupaten Bengkulu Utara.
\"Ya kita harapkan dengan adanya sosialisasi ini, untuk penyetaraan gender di Kabupaten Bengkulu Utara dapat berjalan dengan baik demi pembanguan di Kabupaten Bengkulu Utara,\" tandasnya.(127)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: