140 CPNS Terima SK

140 CPNS Terima SK

ARGA MAKMUR, Bengkulu Ekspress - Badan Kepegawaian Dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Bengkulu Utara (BU), kemarin, (12/3) melakukan pembagian Surat Keputusan (SK) pengangkatan kepada 140 orang Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) hasil seleksi 2018 lalu.  Pembagian SK ini langsung diserahkan oleh Bupati Bengkulu Utara, Ir H Mian di ruang pola Setdakab Bengkulu Utara.

Dalam sambutannya, Kepala BKPSDM Kabupaten Bengkulu Utara, Drs Setyo Budi Raharjo MM melalui Sekretaris BKPSDM, Milono, SSos menyampaikan bahwa penetapan kebutuhan PNS Kabupaten Bengkulu Utara berdasarkan SK Menteri Pemberdayaan Aparatur Negara dan Reformasi dan Birokrasi Nomor 198 tahun 2018 bahwa kebutuhan PNS di Pemerintahan Kabupaten Bengkulu Utara  sebanyak 149 formasi, dengan penetapan CPNS terdiri dari golongan III dan II.

Untuk formasi umum golongan III sebanyak 90 orang, golongan II sebanyak 18 orang, untuk formasi penyandang disabilitas golongan III 1 orang dan formasi tenaga honorer K2 golongan III 1 orang.  Sedangkan terpenuhi hanya 140 orang dari formasi 149 orang, 9 formasi tidak terisi.

\"Dari 9 formasi yang tidak terpenuhi itu, diantaranya dokter spesialis penyakit dalam 1 orang, dokter spesialis optik 1 orang, dokter spesialis bedah 1 orang, dokter spesialis anak 1 orang, dan dokter gigi 3 orang, serta formasi lulusan terbaik 1 orang dan formasi perangkat laboratorium adi pratama 1 orang,\" ujar Milono

Sementara itu, Bupati Bengkulu Utara Ir H Mian menuturkan bahwa ke 140 CPNS ini merupakan aset pemerintahan Kabupaten Bengkulu Utara  melalui proses panjang secara objektif, secara murni dari hampir 4000 peserta tes, Pemerintah Kabupaten Bengkulu Utara  hanya mendapatkan 140 orang.

\"Kita harapkan dipundak mereka bisa membackup Kabupaten Bengkulu Utara  untuk bekerja lebih baik dari aspek pelaksanaan pekerjaan fisik, pelaksanaan pekerjaan kemasyarakatan dan pelaksanaan terhadap laporan serta akuntabilitas keuangan menjadi lebih baik, dan terjamin,\" ungkapnya.

Lebih lanjut Bupati menyampaikan, dari tenaga-tenaga baru ini, baik dari tenaga dokter, medis, perawat, ada dari tenaga pendidikan, tenaga arsitek, tenaga IT dan semuanya lengkap dan ditempatkan di masing-masing OPD untuk bisa menutupi kekurangan-kekurangan yang ada. \"Sesuai kuota yang ada, hari ini mereka kita serahkan SK CPNS, melalui proses selama satu tahun nanti ada prajabatan tentunya menjadi penilaian bagi kita terhadap kinerja saudara-saudara kita ini,\" pungkasnya.(127)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: