4 Jabatan Eselon II Dijabat Plt
MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress– Pasca mutasi yang langsung dilantik Bupati Mukomuko, H Choirul Huda beberapa hari lalu. Selain seluruh pejabat tersebut, hari ini Senin (14/1) harus segera melakukan serah terima jabatan (Sertijab). Khusus empat pejabat eselon II yang dijabat Plt.
Keempat jabatan itu adalah Dinas Pertanian (Distan), Dinas Lingkungan Hidup (DLH),Badan Perencanaan,Penelitian dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR).
“Tiga OPD itu, untuk sementara diisi Plt dalam hal ini Sekretaris di empat OPD tersebut masing-masing,” sampai Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mukomuko, Drs Marjohan dikonfirmasi Bengkulu Ekspress, kemarin (13/1).
Menurutnya, jabatan eselon II yang diisi Plt, segera dirancang dilakukan lelang jabatan.“Jabatan eselon II yang diisi Plt itu, nantinya akan dilakukan lelang atau seleksi terbuka. Yang jelas di empat OPD itu seluruh program, tugas dan fungsi dijalankan Plt,”ujarnya.
Sekda juga menyampaikan,seluruh pejabat yang dimutasi, Senin (14/1), diimbau segera melakukan Sertijab. Sehingga seluruh program dan tugas yang ada di OPD maupun bagian masing – masing dapat berjalan cepat dan sebagaimana mestinya.
”Lebih cepat Sertijab lebih baik, sehingga pejabat yang baru itu dapat sesegera mungkin menjalankan tugas untuk mendorong kemajuan daerah dan memberikan pelayanan yang maksimal untuk masyarakat luas,” ungkap Sekda.(900)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: