TNI AL Bedah Rumah Warga

TNI AL Bedah Rumah Warga

MUKOMUKO,Bengkulu Ekspress – TNI Angkatan Laut (AL), memberikan perhatian serius kepada masyarakat, khususnya warga yang berdomisili di Pantai Indah Mukomuko (PIM), Kelurahan Koto Jaya Kota Mukomuko. Bentuk perhatian itu, TNI AL membangun fisik atau bedah rumah tidak layak huni (RTLH). Pembangunan fisik di kawasan pesisir itu, dengan jumlah sasaran seluruhnya sebanyak tujuh unit RTLH. Sebanyak enam unit RTLH di PIM Kelurahan Koto Jaya Kecamatan Kota Mukomuko dan satu unit lagi bedah RTLH di Kota Bengkulu.

“Kegiatan ini merupakan Karya Bakti TNI AL di Provinsi Bengkulu,”ungkap Komandan Pangkalan Utama TNI AL (Danlantamal) II Padang, Laksamana Pertama TNI Agus Sulaeman MSC, kemarin (17/10) pagi.

Menurut jenderal bintang satu itu, kegiatan tersebut belum menjangkau seluruh wilayah perdesaan di Kabupaten Mukomuko maupun di Provinsi Bengkulu. Karena keterbatasan sumber daya yang dimiliki Lantamal II Padang. Kendati demikian, pihaknya optimis dengan dukungan masyarakat dan keikutsertaan masyarakat. Sasaran dari kegiatan Karya Bakti TNI AL tercapai.

“Partisipasi dari masyarakat sangat penting, sehingga program yang dilaksanakan tercapai dengan baik. Karya bakti ini program lintas sektoral yang melibatkan pemda dan masyarakat. Ini sebagai bentuk wujud kepedulian TNI AL dalam membantu pemerintah mempercepat pembangunan, khususnya di wilayah pesisir,”ungkapnya.

Bupati Mukomuko, Choirul Huda menyampaikan, karya bakti yang sangat positif dilakukan TNI AL, tidak hanya sebatas kegiatan di bidang fisik. Tetapi juga ikut membangun sistem sosial di tengah masyarakat. Sehingga masyarakat lebih bersinergi. Baik itu masyarakat dengan Pemda, TNI-Polri dan Kejaksaan.

”Seluruh elemen dan instansi lebih bersinergi. Maka kita akan semakin kuat. Tidak lain untuk lebih memajukan pembangunan daerah dan mensejahterakan rakyat,”demikian Bupati.

Dalam kegiatan itu, juga dihadiri beberapa pejabat Lantamal II Padang, Danlanal Bengkulu Letkol Laut (P) M Andri Wahyu Sudrajat, ST dan Danposal Mukomuko Peltu (Bah) Sapto Agus, Dandim 0428/Mukomuko Letkol Inf I Wayan Hadi, Kapolres Mukomuko AKBP Yayat Ruhiyat, SIK dan Kajari Mukomuko Agus Irawan Yustisianto SH MH dan para pejabat serta instansi dan tamu undangan lainnya di Kabupaten Mukomuko.(900)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: