Bupati Tak Yakin Kaur Termiskin
BINTUHAN, Bengkulu Ekspress- Bupati Kaur Gusril Pausi SSos mengharapkan kegiatan bimbingan teknis (Bimtek) tentang program Sistem Layanan Rujukan Terpadu (SLRT) dan Pusat Kesejahteraan Sosial (Puskesos) tahun 2018 dapat menjadi solusi mengidentifikasikan kebutuhan masyarakat miskin dan rentan miskin di Kabupaten Kaur.
“Kemiskinan merupakan satu permasalahan yang sangat kompleks. Kita berharap SLRT dapat membantu mengidentifikasi kebutuhan masyarakat miskin,” kata bupati dalam sambutannya saat pembukaan Bimtek SLRT di gedung BDC Pondok Pusaka, kemarin (13/9).
Bupati berharap para peserta SLRT dapat melakukan pendataan dengan baik di lapangan nantinya dan dapat mendata sesuai dengan data rill yang benar-benar ada di lapangan. Sehingga nanti benar-benar mengetahui angka sebenarnya kemiskinan di Kaur ini. Ia meminta kepada para fasilitator SLTR harus jeli dan teliti dalam mendata nantinya, jangan sampai tertipu karena biasanya masyarakat banyak yang mengaku miskin padahal sudah tergolong sudah mampu demi mendapatkan bantuan.
“Kaur ini tercatat sebagai kabupaten termiskin di Bengkulu, sedangkan Bengkulu kedua termiskin setelah Aceh. Apakah hal ini benar-benar demikian. Saya berharap dilakukan pendataan riil dan yang sebenarnya ada di lapangan,” terang bupati.
Dikatakan bupati, ia mengkhawatirkan banyak salah pendataan, masyarakat berupaya memiskinkan diri dan pura-pura miskin hanya untuk mengejar bantuan. Padahal hal ini sangat merugikan dan jelas dapat merusak citra Bengkulu umumnya dan Kabupaten Kaur khususnya. Dampaknya para investor enggan masuk ke daerah miskin. Sehingga dalam pendataan ke depan diharapkan tim benar-benar bergerak.
“Kaur ini banyak warga yang berkebun di perkebunan, dengan hidup sederhana saat didata mengaku miskin, padahal di desanya mereka punya rumah mewah punya motor dan ada sebagian yang memiliki mobil, saya kurang yakin Kaur kabupaten termiskin,” terangnya.
Sementara itu, Dr Salahuddin Yahya MSi selaku Kepala Publikasi dan Pemberitaan Humas Kemensos RI menyampaikan, SLRT ini dianggap bisa menjadi solusi terpadu untuk berbagai permasalahan yang ada di tengah masyarakat. Menurutnya, penanganan masalah yang disebabkan kemiskinan saat ini ditangani oleh masing-masing sektor.
“Melalui SLRT ini kita harapkan penanganan bisa lebih efektif tetap sasaran dan lebih maksimal terhadap pelayanan masyarakat. Juga ia berharap semua masyarakat Kaur terutama bapak bupati untuk mendukung program SLRT ini,” harapnya. (618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: