Pasar Murah Stabilkan Harga
BINTUHAN, Bengkulu Ekspress - Dinas Perindustrian Perdagangan (Disperindag) Provinsi Bengkulu, kemarin (29/7), menggelar stand pasar murah pada acara ada peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-XXV tahun 2018 di Lapangan Merdeka Kota Bintuhan. Kegiatan ini untuk menjaga stabilitas harga serta memberikan kesempatan kepada warga yang kurang mampu untuk mendapatkan barang yang lebih murah dari harga pasaran.
“Ada pengurangan harga antara 10-20 persen per item, ini kami gelar selama Hargnas ini atau sampai besok (hari ini),” kata Kabid Perdagangan Dalam Negeri Erik RIzal S Sos, kepada Bengkulu Ekspress disela-sela kegiatan pasar murah Harganas, kemarin (29/7).
Dikatakannya sejumlah sembako sebagian besar di bawa oleh pihaknya dari Provinsi Bengkulu, pihaknya sendiri langsung stand pasar murah berbarengan dengan bazar datang dari masing-masing Kabupaten. Kegiatan itu disambut antusias sejumlah warga, acara yang di selenggarakan sejak pukul 08.30 WIB. Usai mengikuti jalan santai dan senam keluarga puluhan warga untuk berbelanja kebutuhan Sembako yang tiap itemnya terdapat pengurangan harga.
“Pembelinya kita batasi satu paket untuk satu item barang, artinya yang sudah dapat nggak boleh belanja lagi diberikan kesempatan kepada yang lainnya. Untuk telor kita siapkan 100 karpet, gula 400 kilo, minyak goreng 30 dus,”terangnya.
Lanjutnya, sehari sebelum pelaksanaan kegiatan ini, pihaknya bekerjasama dengan Disperindag Kaur telah menyampaikan kepada masyarakat kota Bintuhan bila ingin berbelanja kebutuhan sembako dapat datang dalam acara pasar murang tersebut. “Ini tujuannya untuk menjaga stabilistas harga, serta bagi warga yang kurang mampu ingin berbelanja kebutuhan, apa lagi sekarang kebutuhan pokok naik, seperti telor sekarang suadh 50 ribu perkarpet,” ujarnya.
Ditambahkannya, pihaknya akan terus menggelar kegiatan pasar murah apa terjadi lonjakan harga barang tertentu menyambut lebaran ini, tentu pihaknya akan menggelar upaya salah satunya operasi pasar. Sehingga stabilitas harga tetap terjaga dengan baik. Dalam waktu dekat pihaknya juga akan memantau jual beli yang ada di pasar wilayah Provinsi Bengkulu untuk memastikan transaksi jual beli tidak ada kendala. “Kita juga akan cek sejumlah kebutuhan pokok lainnya dan mengingatkan pedagang untuk tidak melakukan penimbunan, apalagi bentar lagi idul adha kebutuhan pokok naik,” jelasnya.(618)
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: