Meriahkan HUT Bhayangkara ke-72 Gelar Kontes Batu Akik Terdahsyat

Meriahkan HUT Bhayangkara ke-72 Gelar Kontes Batu Akik Terdahsyat

BENGKULU, Bengkulu Ekspress - Dalam rangka merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-72 tahun, Kapolda Bengkulu menggelar kontes batu akik terdahsyat dan termegah se-Indonesia. Acara yang dibuka Kamis siang (28/6) sekitar jam 13.30 WIB di Bencoolen Mall ini dihadiri puluhan peserta dan pecinta batu akik dari berbagai provinsi di Indonesia, seperti Bandung, Semarang, Jambi dan lain-lain, bahkan dari Thailand.

Dalam sambutannya, Kapolda Bengkulu Brigjen Pol Drs Coki Manurung SH MHum mengatakan, Provinsi Bengkulu yang merupakan daerah yang luar biasa merupakan wilayah bersejarah karena memiliki banyak keunikan, seperti batu akik alam yang sangat indah.

\"Batu alam mulia di Bengkulu ini sangat bagus, kita punya Red Raflesia yang terkenal. Tentunya kita tidak sia-siakan kekayaan alam yang kita miliki ini. Dari hobi yang bisa jadi penghasilan. Semoga dalam kontes ini para peserta menampilkan batu terbaiknya,\" ungkap Kapolda.

Menurut Kapolda, dimasa pemilihan umum Walikota dan Wakil Walikota Bengkulu yang berlangsung Rabu (27/6) lusa, diharapkan acara ini dapat menenangkan suasana. Pemilihan yang sudah usai biarlah Komisi Pemilihan Umum (KPU) yang melaksanakan tugas selanjutnya untuk menentukan pemenangnya. \"Ini merupakan waktu yang tepat untuk menenangkan pikiran seusai pemilihan walikota dan wakil walikota, sehingga pameran ini nantinya bisa menarik minat warga Bengkulu untuk datang ke Bencoolen Mall ini,\" ucapnya.

Selain itu, Kapolda juga meminta kepada para panitia untuk melakukan penilaian secara objektif dan transparan. \"Harus melalui penilaian yang benar-benar sesuai standar dari batu itu sendiri dan jangan ada main belakang. Kita yakin tim penilai atau juri bisa memberikan penilaian dengan objektif dan baik, sehingga tidak ada yang dirugikan nantinya,\" bebernya.

Selain itu, Kapolda juga menjelaskan, selain pameran batu akik, pihaknya juga akan mengadakan lomba fotografer, lomba burung berkicau, lomba mancing dan lomba-lomba lainnya dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara yang jatuh pada tanggal 1 Juli 2018 ini.

\"Banyak kegiatan yang kita lakukan, jadi kita berharap masyarakat Bengkulu bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan kita itu,\" tutupnya.

Kontes ini digelar dari tanggal 28 Juni sampai 1 Juli 2018 dengan memperebutkan hadiah juara 1 Rp 35 juta, juara 2 Rp 20 juta dan juara 3 Rp 10 juta. Acara pembukaan ini dihadiri beberapa pejabat diantaranya Penjabat Walikota, Budiman Ismaun, Danrem 041 Gamas Bengkulu Kolonel Inf Irnando Arnold B Sinaga dan para tokoh perbatuan mulia atau pecinta batu akik Bengkulu serta para penjabat utama (PJU) Polda Bengkulu. (529)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: