MUKOMUKO, Bengkulu Ekspress – Beberapa titik bangunan yang ada di terminal Koto Jaya, mengalami kerusakan hingga ada bangunan yang tidak dapat di manfaatkan karena rusak berat.
“Banyak bangunan yang rusak dan harus diperbaiki,” ungkap Kepala Dinas PUPR Kabupaten Mukomuko, Apriansyah melalui Kabid Perhubungan Darat, Aman Setiawan.
Pihaknya saat ini tengah melakukan pengecekan awal dan pendataan. Selanjutnya akan dibuat laporan hingga diusulkan ke Pemda Mukomuko untuk dianggarkan di APBD. Untuk jumlah kerusakan dan anggaran yang dibutuhkan belum di hitung. Karena pendataan bangunan-bangunan yang rusak belum selesai.
“Saya baru menjabat di bidang perhubungan darat. Ini salah satu langkah awal yang tengah di lakukan,” ujarnya.
Setelah pendataan kerusakan bangunan tersebut selesai. Barulah di ketahui nantinya jumlah kebutuhan anggaran dan bangunan mana saja yang diprioritaskan untuk diperbaiki segera.