Warga Serbu Kantor Pos

Rabu 19-10-2016,12:00 WIB

BINTUHAN, BE - Ratusan warga dari berbagai desa di Kecamatan Kaur Selatan Kabupaten Kaur, menyerbu Kantor PT Pos Cabang Bintuhan yang terletak di Kelurahan Bandar Kecamatan Kaur Selatan, kemarin (18/10). Ratusan warga Rumah Tangga Sangat Miskin (RTSM) menyerbu kantor pos itu untuk pencairan dana Program Keluarga Harapan (PKH) tahap III tahun 2016.

“Bagi warga penerima dana PKH di Kaur Selatan, sudah mencairkan dana hari ini (kemarin). Tapi untuk penerima dana PKH di Kecamatan Tetap, besok (hari ini) mulai dicairkan,” kata Kepala Pos Cabang Bintuhan, Sumardi kemarin, (18/10).

Dari pantauan BE kemarin (18/10), ratusan penerima PKH yang sebagian besar adalah ibu-ibu rumah tangga ini, sudah ramai berkumpul di depan Kantor Pos Bintuhan untuk mengambil dana PKH yang diberikan pemerintah tahun 2016. Satu persatu mereka dipanggil dan diminta menandatangani bukti pencairan. Dengan didampingi satu orang pendamping, para penerima secara bergantian mengambil dana PKH. Besaran dana PKH yang diterima tak sama sesuai dengan kebutuhan keluarga.

“Penerima PKH untuk Kecamatan Kaur Selatan dan Tetap ini sebanyak 217 orang. Pencairan dana PKH untuk kecamatan lain seperti Maje dan Nasal, dilakukan di kantor pos di masing-masing kecamatan,” terangnya.

Lanjutnya, bantuan langsung tunai bersyarat PKH diberikan untuk mengurangi kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Mencakup pendidikan dan kesehatan. Jumlah dana yang dicairkan ini sebesar Rp 96,0187.500, dan besaran dana yang diterima KSM peserta PKH bervariasi, mulai Rp 600 ribu hingga Rp 1,9 juta per tahun yang dibayarkan selama empat tahap melalui PT Pos.

“Pencairan dana PHK ini bervariasi, paling besar itu Rp 1,9 juta dan paling kecil Rp 600 ribu,” terangnya. Ditambahkan Sumardi, sistem pembayaran warga penerima kartu PKH wajib didampingi tim pendampingan setiap kecamatan. Selain itu warga berkewajiban membawa kartu PKH untuk syarat pencairan. Dengan adanya dana bantuan tahunan tambahan ini, untuk membantu masyarakat kurang mampu.

“Mulai hari ini dana PHK ini sudah bisa diambil dikantor Pos, dan bagi penerima kita minta membawa persyaratan yang sudah kita tentukan sebelumnya,” jelasnya. (618)

Tags :
Kategori :

Terkait