Pemkab Terima Alat Berat

Kamis 15-09-2016,12:50 WIB

BINTUHAN, BE - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kaur melalui Badan Lingkungan Hidup Kebersihan dan Tata Kota (BLH-TK) Kaur mendapat bantuan alat berat berupa satu unit United Tractors Komat’su dari Dinas Pekerjaan Umum (PU) Provinsi Bengkulu. Bantuan alat berat seharga miliaran itu saat ini sudah tiba di halaman kantor BLH-TK Kaur, Rabu (14/9) kemarin.

“Alat berat ini merupakan bantuan dari PU Provinsi melalui dana APBN. Alhamdulillah bantuan sudah tiba di Kaur kini,” kata Kepala BLH-TK, Syahril SPd, Rabu (14/9) kemarin.

Dikatakannya, bantuan alat berat ini nanti akan diperuntukkan untuk untuk mengatasi masalah sampah di pembuangan akhir sampah (TPA) di Kecamatan Maje. Sebab pengelolaan sampah dan limbah rumah tangga di Kaur menjadi salah satu program prioritas Bupati dalam menjaga kebersihan kota. Dengan adanya bantuan ini, BLH-TK Kaur telah memiliki dua alat berat untuk memaksimalkan pengelolahan sampah tersebut.

“Kita berharap bantuan ini bisa memaksimalkan pengolahan sampah di TPA itu, karena kita tahu kalau Kaur ini masih kurang alat berat untuk mengatasi sampah ini,” terangnya.

Ditambahkannya, keberadaan alat berat ini tidak hanya dapat mengatasi penangan sampah di TPA Kecamatan Maje Kabupaten Kaur. Namun juga dapat digunakan untuk mengatasi masalah bencana alam yang kerap menimpah Kauar ini, karena ini menjadi salah-satu prioritas Pemerintah.

\"Alat berat ini nanti akan digunakan untuk multi fungsi, dan dengan bantuan ini Kaur sangat terbantu sekali dalam penanganan bencana dan sampah di Kaur ini,” pungkasnya.(618)

Tags :
Kategori :

Terkait