CURUP, BE - Pada tahun 2016 ini sebanyak 120 sekolah yang ada di Rejang Lebong akan di akreditasi. Kegiatan Akreditasi sendiri rencananya akan dilakukan langsung oleh Badan Akreditasi Nasional (BAN). Menurut Kepala Dinas Pendidikan Rejang Lebong, Zakaria Effendi SPd MPd melalui Kabid Dikdas Salamun MTPd, meskipun pelaksanaan akreditasi dilakukan oleh BAN, namun untuk pendataan akan dilakukan oleh Dinas Pendidikan Nasional.
\"Untuk pendataan tetap dilakukan oleh Dinas Pendidikan Rejang Lebong,\" jelas Salamun.
Lebih lanjut Salamun menjelaskan, dalam proses akreditasi ini sekolah yang akan mendapat akreditasi akan mengusulkan untuk mendapatkan nilai akreditasi kepada pihak disdik sesuai dengan syarat untuk akreditasi.
Setelah adanya usulan tersebut Dinas Pendidikan Rejang Lebong akan melakukan verifikasi untuk melihat kelayakan sekolah tersebut mendapatkan akreditasi. Bila memang layak maka akan segera diusulakn ke BAN.
Dijelaskan Salamun, akreditasi ini akan diberikan pada seluruh jenjang pendidikan di Rejang Lebong mulai dari tingkat sekolah dasar hingga menengah atas. Dimana kuota yang disiapkan sebanyak 80 sekolah untuk SD dan SMP, kemudian sisanya untuk SMA sederajat.
\"Akreditasi ini untuk semua jenjang pendidikan, mulai dari SD hingga SMA sederajat,\" papar Salamun.
Lebih jauh Salamun menjelaskan, sekolah yang akan mendapat akreditasi harus memenuhi 8 standari pendirikan yaitu standar kompetensi lulusan, standar pembiayaan pendidikan, standar isi, standar pendidikan dan tenaga kependidikan, standar proses, standar sarana dan prasarana, standar pengelolaan, dan standar Penilaian Pendidikan. (251)