Atasi Krisis Listrik

Jumat 15-04-2016,14:30 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

MUKOMUKO, BE - Permasalahan krisis listrik di Kabupaten Mukomuko  masih berlanjut. Saat terjadi pemadaman pada pagi, siang dan malam hari.  Ini menyebabkan aktifitas di pemerintahan, usaha dan lainnya  terganggu dan dirugikan. Masyarakat meminta Pemda Mukomuko segera mungkin mencari solusi untuk mengatasi krisis listrik tersebut. “ Sudah belasan tahun kabupaten ini berdiri. Salah satu kebutuhan masyarakat akan listrik belum terpenuhi secara maksimal,” tegas Pemuda Mukomuko, Arianto. Menurutnya pemerintah bekerjasama dengan PT PLN dan pihak terkait lainnya duduk bersama untuk mencari solusi terbaik untuk mengatasi krisis listrik tersebut. Ini juga untuk menghindari  dan meredam amarah masyarakat. “ Setiap listrik padam. Pasti marah dan  mengeluh kepada pihak PLN,” ujarnya. Ia juga menyampaikan jikalau suplay listrik masih menggunakan PLTD. Dipastikan pelayanan kepada masyarakat tetap seperti sekarang ini. “ Jangan hanya mengandalkan PLTD. Lakukan upaya – upaya lain untuk memenuhi kebutuhan  masyarakat di daerah ini,” harapnya. Keluhan sama  disampaikan Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Jawoto. Jika pemadaman terus terjadi berdampak buruk  kepada pelayanan masyarakat. Contohnya masyarakat ingin  membuat KTP, KK  dan administrasi lainnya. Selain petugasnya  tidak bisa bekerja, masyarakatpun tidak dapat terlayani dengan baik. “ Harapan kita tidak ada lagi pemadaman listrik. Ada warga yang jauh – jauh datang ingin membuat KTP tidak bisa terlayani dan lainnya . Bahkan di skpd nya sudah ada server yang rusak akibat kerap padam dan  hidupnya listrik PLN,” pungkasnya. (900)

Tags :
Kategori :

Terkait