Ribuan Warga Miskin Dapat Jamkesda

Rabu 23-03-2016,11:40 WIB
Reporter : Rajman Azhar
Editor : Rajman Azhar

TAIS, BE- Terhitung Selasa (22/3) kemarin hingga satu tahun kedepan kesehatan ribuan warga miskin di Kabupaten Seluma ditanggung Pemerintah Kabupaten Seluma. Sebanyak 6500 orang warga tidak mampu mendapatkan kartu jaminan kesejahteraan daerah(jamkesda). “Jumlah ini mengalami peningkatan sebagai bentuk kepedulian Pemda Seluma kepada warga kurang mampu di daerah ini,” sampai Kepala Dinas Kesehatan Seluma Khaidir Muchtar SSos didampingi Kab Pelayanan Kesehatan Salihin SSos saat diwawancarai Bengkulu Ekspress kemarin. Ditahun 2015 lalu jumlah jamkesda yang dibagikan hanya untuk 5.700 warga saja. Ditahun 2016 ini mengalami peningkatan menjadi 6.500 orang. Dengan anggaran sebesar Rp 1,7 M. Pembayaran premi per bulannya sebesar Rp 23 ribu. Sedangkan untuk jamkesprov sebanyak 5.567 orang warga seluma. “Jadi mereka yang sudah terdaftar sebagai BPJD jamkesda biaya berobat mereka gratis,\'\' sambungnya. Mereka yang menerima BPJS jamkesda tersebut warga yang sudah terdata oleh Kepala Desa (Kades). Kades menyampaikan data warga miskin tersebut, lali diverififikasi oleh Dinas Sosial (Dinsos). Mereka yang berhak ditetapkan oleh Bupati Seluma dalam surat Keputusan(SK). Sayangnya ternyata penerima Jamkesda tersebut ada dari kalangan warga mampu. Disisi lain ada juga warga miskin tidak mendapatkannya karena tidak diusulkan Kades. Sementara Dinas Sosial dalam melakukan verifikasi hanya secara acak. “Memang kebanyakan warga yang mampu termasuk dalam jamkesda ini,”sambungya. Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Bengkulu sudah melakukan kerjasama dan meneken MoU terhadap 6.500 warga tersebut. Kerjasama ini langsung dilakukan di ruangan kerja Bupati Seluma dengan disaksikan sejumlah pihak, seperti dari inas Kesehatan dan BPJS. Kepala cabang BPJS Bengkulu Dr Syaiful menegaskan,  pelayanan pemilik kartu Jamkesda ini tetaplah sama. Namun bagi pasien yang menjalani perawatan inap berbeda dengan pemegang kartu BPJS lainnya. Sedangkan untuk pelayanan dilakukan dengan sistem berjenjang. Warga yang sakit bisa mendatangi puskesmas terdekat. Jika masih membutuhkan perawatan lebih juga bisa mendatangi Rumah Sakit hingga dirujuk ke RSUD M Yunus Bengkulu. (333)

Tags :
Kategori :

Terkait