BENGKULU, bengkuluekspress.com - Sejak diluncurkan pertama kali pada 2014 yang lalu, hingga kini Honda Mobilio tetap banyak diminati oleh konsumen di Indonesia tak terkecuali konsumen Honda mobil di Bengkulu.
Honda Arista Bengkulu sebagai satu-satunya main dealer mobil Honda di Bengkulu hingga saat ini tetap konsisten menawarkan keunggulan mobil Honda yang ditawarkan untuk segmen low MPV ini.
Menurut Jemy Novemy, Branch Manager Honda Arista Bengkulu mobil MPV dari Honda menyuguhkan keunggulan-keunggulan yang patut anda pertimbangkan untuk membelinya.
\"Mobil ini memiliki dimensi yang luas dan lapang sehingga cocok untuk keluarga besar anda karena mampu memuat 7 penumpang,\" ujarnya.
Kelebihan lainnya dari Mobilio yaitu memiliki fitur Ground Clearance ukuran 18.5 cm merupakan ukuran yang lebih unggul dibanding mobil sekelasnya.
\"Jarak sumbu roda 2650 mm membuatnya lebih aman saat melintasi jalan berlubang atau genangan air,\" terangnya.
Sedangkan pada bagian bawah memiliki velg Alloy sehingga tampilan menjadi gagah serta kabin yang lapang menggunakan transmisi 5 speed manual untuk tipe S dan E.
pada tipe E Matic menggunakan transmisi otomatis CVT. selain pilihan di atas Honda mobilio memiliki sistem penggerak roda depan menghasilkan daya maksimum 118 ps/ 6600 Rpm dan torsi 14.4 Nm / 4800 Rpm dan memiliki kapasitas mesin 1500 cc.
Anda tertarik untuk memiliki mobil yang menjadi trendsetter di segmen low MPV ini, anda bisa kunjungi Honda Arista Bengkulu yang terletak di Jl. Adam Malik, RT 001 RW 01, Kelurahan Pagar Dewa, Kecamatan Selebar, kota Bengkulu.
\"Miliki Honda Mobilio sekarang juga,\" ajaknya. (nop)